Bagikan:

JAKARTA - Suzuki dilaporkan tengah mengembangkan sejumlah model dalam tiga hingga empat tahun ke depan untuk pasar India. Untuk tahun ini. pabrikan berlogo ‘S’ ini akan meluncurkan generasi terbaru dari Swift dan All New Dzire pada paruh kedua.

Dilansir dari Gaadiwaadi, Senin, 5 Februari, merek yang disebut sebagai Maruti Suzuki di negeri anak benua ini diperkirakan akan meluncurkan mobil listrik pertamanya, eVX, pada akhir 2024 mendatang. eVX mengusung gaya SUV dan ikabarkan menggunakan platform YY8, yang merupakan versi rebadge dari arsitektur global 27PL milik Toyota.

Lebih lanjut, model Grand Vitara terbaru juga akan hadir pada tahun 2025 dengan versi tujuh tempat duduk yang akan mengusung nama kode Y17.

Selain itu, perusahaan yang didirikan pada 1909 ini juga akan menghadirkan SUV berukuran kecil kembaran dari Suzuki Spacia yang dijual di Jepang serta merencanakan untuk melakukan elektrifikasi pada jajaran MPV.

7
Suzuki eVX

Dengan mengusung kode YMC, model tersebut nantinya akan mengusung basis yang sama seperti eVX. Kemungkinan mobil tersebut akan mulai dijual mulai akhir tahun 2026. Kemungkinan model ini akan menawarkan paket baterai yang sama dengan SUV tersebut.

Diharapkan MPV ini dapat memberikan daya jangkau yang memuaskan dengan paket baterai 60 kWh, sehingga mampu menghasilkan jarak lebih dari 500 km dalam sekali pengisian daya.

Disebutkan MPV tersebut akan diberi kode nama YDB dan akan ditempatkan di bawah Ertiga di pasar India, sehingga akan menyaingi model seperti Renault Triber. Selain EV, mobil ini akan ditawarkan dengan mesin mild-hybrid dari seri Z 3-silinder 1,2 liter berasal dari Swift terbaru.

Sama seperti eVX, kendaraan ini akan dirakit di India, tepatnya dalam fasilitas produksi Suzuki di Hansalpur. Menarik dinantikan gebrakan dari pabrikan ini yang mulai melirik segmen elektrifikasi untuk masa mendatang.