Di Balik Keanggunan dan Kemewahan Mercedes-Maybach, Ini Rata-rata Profesi Pemiliknya di Indonesia
Mercedes Maybach S 580.( Dok. MBDI)

Bagikan:

JAKARTA - Mercedes-Benz tidak hanya dikenal dengan mobil-mobil reguler. Mereka juga memiliki sub-brand mewah global, yaitu Maybach, yang menawarkan kendaraan ultra mewah.

Maybach, sebagai bagian dari Mercedes-Benz, telah menjadi sub-brand sejak 2015. Merek ini menghadirkan mobil berbasis Mercedes-Benz dengan label Mercedes-Maybach, menawarkan tingkat kemewahan tinggi.

Maybach tidak hanya beroperasi secara global, tetapi juga merambah pasar Indonesia dengan menawarkan model S-Class Saloon dan GLS SUV sebagai pilihan kendaraan ultra mewah.

Dikarenakan berada di segmen kendaraan yang sangat mewah, pelanggan Maybach umumnya adalah kalangan pengusaha.

Kariyanto Hardjosoemarto, Sales & Marketing Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI), menjelaskan bahwa mayoritas pembeli mobil Maybach di Indonesia adalah pemilik bisnis.

"Maybach adalah produk puncak dari brand kami. Sebagian besar dari mereka adalah pemilik bisnis," ujar Kariyanto kepada VOI, pada hari Selasa, 14 November.

Selain itu, Kariyanto menambahkan bahwa konsumen Maybach mayoritas berusia di atas 45 tahun atau sudah dewasa.

"Secara usia, mayoritas di atas 45 tahun atau konsumen yang sudah dewasa," tambahnya.

5
Interior Mercedes-Maybach S 580.

Salah satu model yang dihadirkan di Indonesia adalah Mercedes-Maybach S-Class atau S 580 yang dibanderol dengan harga Rp6,705 miliar Of The Road DKI Jakarta. Selain itu, Maybach S 580 tersebut memiliki spesifikasi yang di atas rata-rata dari kendaraan lain dengan mesin V12 berkapasitas 5.980 cc menghasilkan tenaga hingga 630 dk dan torsi 1.000 Nm, serta mampu berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam 4,7 detik meskipun memiliki berat hampir 2,4 ton.

5
GLS 600 4Matic+

Selanjutnya, Mercedes-Maybach GLS SUV atau GLS 600 4Matic+ memiliki mesin 4,0 liter 8-silinder yang menghasilkan tenaga hingga 557 dk dan torsi 730 Nm, dengan kecepatan tertinggi mencapai 250 km/jam. Mobil ini dijual dengan harga Rp7,92 miliar Off The Road DKI Jakarta.

5
Interior GLS 600 4Matic+

Mercedes-Maybach, didirikan pada tahun 1909, merupakan salah satu brand mobil mewah. Setelah diakuisisi oleh Daimler-Benz pada tahun 1960, Maybach berhenti menjadi brand mandiri pada 2013, dan resmi menjadi sub-merek dari Mercedes-Benz Group pada 2015.