Tidak Ada Fitur ISOFIX di All New Ayla, Ini Penjelasan ADM
Daihatsu All New Ayla saat dipajang di GJAW 2023. (Foto: Bagus Muhammad Hafizh/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Beberapa waktu lalu, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) merilis model terbaru dari LCGC andalannya, yaitu All New Ayla.

Meskipun ini merupakan generasi terbaru dari Ayla, Daihatsu belum menyematkan sistem pendukung untuk pemasangan kursi bayi, yakni ISOFIX.

Menurut Hendrayadi Lastiyoso, selaku Marketing & Customer Relation Division Head PT Astra International Daihatsu, mengatakan bahwa pihaknya meluncurkan All New Ayla juga cenderung melihat harga. Bila terdapat penambahan fitur, maka ada penambahan harga.

"Setiap ada penambahan fitur pasti akan ada penambahan biaya. Fitur itu kita sesuaikan dengan segmen dan kemampuan target kita juga," ucap Hendrayadi seperti yang dikutip dari ANTARA

Dari generasi awal Ayla, Daihatsu memang belum sama sekali menyematkan fitur ISOFIX ke LCGC ini. Fitur ISOFIX berguna untuk memfasilitasi keselamatan anak-anak yang berada di dalam mobil.

Walaupun tidak disematkan sistem ISOFIX, bukan berarti All New Ayla tidak memiliki perubahan. Penyegaran dilakukan oleh Daihatsu mulai dari bagian eksterior yang terlihat lebih dinamis hingga ke sisi dalam.

Pada tampilan eksterior, mobil LCGC ini terlihat menjadi lebih agresif berkat penggunaan pelek alloy 14 inci, serta lampu depan LED yang membantu sistem pencahayaan ketika melewati area gelap atau malam.

Untuk interior, LCGC ini juga tampil dengan pembaruan yang memungkinkan pengemudi merasakan sensasi berkendara yang baru. All New Ayla juga memiliki area kabin dan bagasi yang lebih luas dibandingkan dengan sebelumnya.

All New Ayla tersedia dalam sembilan varian yang dibanderol mulai harga Rp134 juta untuk 1.0 M MT hingga varian tertingginya 1.0 X ADS CVT seharga Rp172,8 juta.