JAKARTA - Chelsea pada Kamis memastikan, Christian Pulisic telah kembali berlatih menjelang pertandingan Liga Premier melawan Newcastle United, Sabtu besok.
Pulisic mengalami cedera pergelangan kaki saat bermain untuk Amerika Serikat selama jeda internasional bulan lalu.
Akibatnya, pemain 23 tahun itu tidak tampil untuk Chelsea sejak kemenangan 3-0 mereka atas Crystal Palace di pertandingan pembuka liga pada 14 Agustus silam.
Melansir Antara, selain itu, gelandang bertahan N 'Golo Kante dan bek Andreas Christensen dan Cesar Azpilicueta, yang semuanya absen saat Chelsea menang di pertandingan Piala Liga atas Southampton, Rabu, juga kembali berlatih.
Dalam pertandingan tersebut, The Blues membutuhkan adu penalti untuk menyisihkan Soton di babak 16 besar Piala Liga Inggris yang sebelumnya berakhir imbang 1-1.
BACA JUGA:
Kai Havertz membawa Chelsea memimpin semenit jelang turun minum lewat tandukan kerasnya menyambut umpan sepak pojok Hakim Ziyech yang gagal diantisipasi kiper Fraser Forster.
Southampton menyamakan kedudukan hanya dua menit setelah babak kedua berjalan saat Che Adams tinggal menyontek bola tembakan menyilang Kyle Walker-Peters yang sudah melesat mengolongi kiper Kepa Arrizabalaga.
Di Liga Premier, pasukan Thomas Tuchel berada di puncak klasemen dengan 22 poin dari sembilan pertandingan, unggul satu poin dari Liverpool.