Bagikan:

JAKARTA - Arsenal meresmikan kedatangan Raheem Sterling dengan status pinjaman dari Chelsea pada menit akhir penutupan bursa transfer musim panas.

The Gunners meminjam Sterling selama satu musim ke depan setelah sang penyerang tak dibutuhkan manajer anyara Chelsea, Enzo Maresca.

Sterling tiba di markas besar Arsenal, London Colney, untuk menjalani pemeriksaan medis tepat sebelum batas waktu pukul 11 ​​malam (30 Agustus 2024).

Dia membawa lembar kesepakatan transfer untuk mengonfirmasi bahwa kedua klub sudah menyetujui.

Sterling telah menghabiskan malam itu untuk berunding dengan Chelsea mengenai berapa banyak yang harus dibayarkan dari kesepakatannya sebesar 325.0000 pound per minggu yang masih berlaku selama tiga tahun.

Sebelumnya, peluang Sterling untuk bergabung dengan Arsenal tampaknya hanya kecil, sekitar 10 persen.

Namun, pada konferensi pers sebelum pertandingan melawan Brighton, Manajer Mikel Arteta ditanya apakah Sterling akan bergabung.

"Anda tahu bahwa saya tidak bisa membicarakan pemain lain," kata Arteta ketika itu.

Kini, pemain 29 tahun itu bersatu kembali dengan Arteta setelah bekerja sama selama di Manchester City.

Kepindahan ke Arsenal pun menjadi keberuntungan buat Sterling. Soalnya, kariernya tidak mati setelah dibuang The Blues.

Dalam unggahan video di media sosialnya, Sterling menunjukkan semangatnya untuk berkontribusi maksimal buat Arsenal, terlebih dia kembali di bawah asuhan Arteta.

"Anda akan melihat sisi terbaik saya. Rasanya luar biasa. Sungguh mengasyikkan. Saya bersemangat."

"Ini adalah momen di mana kami agak terlambat, tetapi itulah yang saya harapkan. Melihat semuanya. Saya merasa ini sangat cocok untuk saya. Saya sangat senang kami berhasil mencapainya."

"Saya berbicara dengan (Direktur Olahraga Arsenal) Edu. Anda dapat melihat kebersamaan yang nyata dengan Mikel di sini. Anda melihat perjalanan yang ditempuh para pemain."

"Anda dapat melihat rasa lapar. Saya terus mengatakan lagi, kebersamaan adalah sesuatu yang ingin saya ikuti," kata Sterling.

Sterling telah tampil 81 kali untuk Chelsea dan mencetak 19 gol sejak bergabung dari Manchester City seharga 50 juta pound pada 2022.

Ia berhasil mencetak delapan gol dan empat assist untuk Chelsea di Liga Inggris musim lalu di bawah asuhan Mauricio Pochettino.

Sepanjang kariernya untuk The Blues, Manchester City, dan Liverpool, Sterling telah mencetak 123 gol dan 62 assist dalam 379 pertandingan Liga Inggris.

Sterling adalah pemain kedua yang direkrut Arsenal pada hari terakhir bursa transfer setelah sebelumnya mengumumkan kedatangan kiper Brasil, Neto, dari Bournemouth pada hari yang sama.

Neto juga tiba di Emirates dengan status pinjaman selama satu musim.

Keduanya bergabung dengan Riccardo Calafiori dan Mikel Merino yang direkrut Arsenal pada musim panas ini.

Arsenal membutuhkan lebih banyak pemain penyerang setelah melepas sejumlah.

Sebagaimana diketahui, The Gunners sudah melepas Emile Smith Rowe menuju Fulham dengan kesepakatan senilai 34 juta pound. Sementara Fabio Vieira kembali ke Porto dengan status pinjaman selama semusim.

Lulusan Akademi Hale End, Eddie Nketiah, dikonfirmasi sebagai pemain Crystal Palace kurang dari 30 menit sebelum batas waktu transfer.

Kepindahan Nketiah ke Palace bernilai 25 juta pound ditambah 5 juta pound sebagai bonus.

Nketiah bukan satu-satunya lulusan akademi yang pindah pada batas waktu transfer. Ada nama Reiss Nelson bergabung Fulham dengan status pinjaman selama satu musim setelah kepindahannya ke Ipswich Town gagal.

Sementara itu, kiper Aaron Ramsdale pindah ke Southampton yang baru diperkenalkan pada hari terakhir penutupan transfer dengan nilai mencapai 25 juta pound.