JAKARTA - Perjalanan Persija Jakarta di pramusim belum selesai. Mereka memang gagal melangkah ke final Piala Presiden 2024, tapi masih ada satu kesempatan menutup pramusim dengan manis.
Macan Kemayoran akan berusaha merebut peringkat ketiga Piala Presiden 2024. Anak asuh Carlos Pena dijadwalkan berjumpa Persis Solo di Stadion Manahan pada Sabtu, 3 Agustus 2024, pukul 19.30 WIB.
"Kami mempersiapkan diri sama seperti laga sebelumnya. Persiapan laga adalah bagian dari persiapan kami menuju Liga 1," kata Carlos Pena.
"Kami tetap mencoba untuk memenangi pertandingan. Kami ingin mengakhiri Piala Presiden 2024 dengan hasil terbaik. Kami harus menjadi lebih baik untuk menatap laga pertama Liga 1," tuturnya lagi.
Keseriusan Persija meraih peringkat ketiga Piala Presiden 2024 tampak dari cara Carlos Pena mempersiapkan tim.
BACA JUGA:
Sang pelatih sudah mempelajari pola permainan Persis dan menyiapkan strategi terbaik untuk menang.
"Melawan Persis tentu sulit karena mereka bermain di kandang dan punya pemain berkualitas."
"Kami akan melakukan yang terbaik, mencoba mendominasi perminan, serta mencoba lebih baik dalam menyerang dan bertahan."
"Saya berharap kami meraih kemenangan dan finis sebagai peringkat ketiga," ucap juru taktik asal Spanyol itu.
Persija sangat memaksimalkan tiga hari jeda untuk persiapan. Gelandang Macan Kemayoran, Maciej Gajos, mengungkapkan bahwa dia dan rekan-rekannya sudah siap dari segi fisik hingga strategi.
Sejumlah kekurangan yang muncul sepanjang fase grup sampai semifinal pun sudah dievaluasi. Konsentrasi dan strategi menghadapi bola mati menjadi kekurangan Persija yang diharapkan tidak terulang di laga melawan Persis.
"Persiapan kami sedikit berbeda karena dalam pertandingan terakhir di semifinal kami kalah. Setelah jeda bebeapa hari kini, kami siap untuk bertanding lagi," ucap Gajos.
"Saya berharap dapat memenangi pertandingan. Kami pun mempersiapkan diri sebelum memulai Liga 1."
"Kami harus bermain lebih baik, lebih baik di setiap pertandingan. Kami pun harus lebih konsentrasi lagi," tutur Gajos lagi.
Terlepas dari itu, Persija dipastikan gagal mengulang kesuksesan menjadi juara pada Piala Presiden 2018 atau edisi ketiga.