JAKARTA – Empat tim akan bertanding di Grand Final Proliga 2024, dua tim putra dan dua tim putri.
Liga bola voli tertinggi Indonesia ini menyelesaikan Putaran II Final Four pada Minggu, 14 Juli 2024. Jakarta Bhayangkara Presisi menjadi tim terakhir yang lolos ke Grand Final.
Mereka memastikan diri berlaga di Grand Final usai mencatat kemenangan atas Jakarta STIN BIN dengan skor 3-0 (25-18, 25-12, 25-20) di GOR Jatidiri Semarang.
Tim asuhan Reidel Toiran itu total mengumpulkan tiga kemenangan dari enam pertandingan di Final Four. Detailnya, satu kemenangan di Putaran I dan dua kemenangan lainnya di Putaran II Final Four.
Bhayangkara menyusul tim juara bertahan dan juara Final Four, Jakarta LavAni Allobank, ke Grand Final. LavAni tahun ini mencapai final dengan rekor memenangi semua laga (enam pertandingan) Final Four.
BACA JUGA:
Lolosnya dua tim kategori putra itu ke Grand Final otomatis mengulangi partai final musim lalu. Pada saat itu, LavAni keluar sebagai juara dalam laga sengit yang berlangsung lima set.
Dari kategori putri, dua tim yang lolos ke Grand Final ialah Jakarta Electric PLN dan Jakarta BIN. Keduanya sama-sama sudah mengunci tiket partai puncak sebelum memainkan laga terakhir mereka di Final Four.
Jakarta Electric yang diperkuat Yolla Yuliana lolos dengan memenangi semua laga di Putaran II Final Four. Total mereka memenangi lima laga dan mendapat status juara Final Four.
Adapun tim Jakarta BIN yang dibela oleh bintang voli Megawati Hangestri Pertiwi mencapai Grand Final dengan mengamankan tiga kemenangan dari enam pertandingan.
Grand Final Proliga 2024 nanti akan berlangsung pada 20 dan 21 Juli 2024. Indonesia Arena rencananya akan digunakan untuk menghelat partai puncak kompetisi tersebut.