Bagikan:

JAKARTA – Rekor buruk ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melawan pasangan nomor satu dunia asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, terus berlanjut.

Catatan tidak pernah menang melawan pasangan itu kembali dialami oleh Rehan/Lisa ketika mereka bertemu kembali pada babak pertama Indonesia Open 2024 di Stadion Istora, Jakarta, Rabu, 5 Juni 2024, siang WIB.

Rehan/Lisa sebenarnya memenangi gim pertama dalam pertemuan itu, tetapi di dua gim berikutnya mereka melempem. Pertandingan pun akhirnya ditutup dengan skor 23-21, 15-21, dan 13-21.

"Lawan sebenarnya tidak nyaman bermain di gim pertama. Mereka keluar dari tekanan dengan mampu mengubah pola dari tidak nyaman tersebut," kata Rehan.

Sebelumnya, Rehan/Lisa sudah empat kali kalah melawan Zheng/Huang sejak bentrokan kompetitif pertama mereka pada tahun 2022 di babak pertama Denmark Open.

Kekalahan kedua terjadi setahun kemudian, tepatnya di babak kedua India Open 2023. Saat itu, mereka menyerah dua gim langsung seperti bentrokan pertama.

Masih pada tahun yang sama, Rehan/Lisa lagi-lagi ditakdirkan kembali bersua Zheng/Huang di semifinal All England 2023. Pada saat itu pertandingan berjalan ketat dan berakhir rubber game.

Kemudian kekalahan keempat Rehan/Lisa terjadi pada awal tahun ini di Malaysia Open 2024. Pada pertemuan tersebut wakil Indonesia tidak diberikan kesempatan memenangi satu gim pun.

"Kami sudah beberapa kali bertemu Zheng/Huang, sebenarnya kami sudah tahu harus bermain dan menerapkan strategi seperti apa. Jadi, kami harus belajar banyak dari mereka," ujar Rehan.

Rehan/Lisa adalah wakil ganda campuran pertama Indonesia yang gugur dari Indonesia Open 2024 setelah pada Selasa, 4 Juni 2024, ada dua ganda campuran yang kompak melaju ke babak kedua.

Dua wakil yang sudah menapaki babak 16 besar itu ialah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah.