Bagikan:

JAKARTA – Pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi satu-satunya wakil  Indonesia yang berada di babak final Singapore Open 2024.

Fajar/Rian lolos ke babak final  Super 750 BWF ini setelah menang rubber game 21-11, 16-21, dan 21-12 melawan pasanga Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, Sabtu, 1 Juni malam WIB.

“Senang bisa kembali ke final, semua pemain pasti mau hasil yang terbaik di setiap turnamen. Tetapi memang tidak mudah, banyak gejolak dari proses itu,” kata Fajar.

Lolosnya Fajar/Rian ke final membuat Indonesia bisa berharap mendapat gelar untuk tiga tahun beruntun di turnamen tersebut.

Dalam dua edisi sebelumnya ini, Indonesia total mendapat empat gelar di sana. Pada edisi 2022 tiga gelar diamankan oleh Anthony Sinisuka Ginting, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sementara itu, di edisi tahun lalu satu-satunya gelar dibawa pulang oleh juara bertahan tunggal putra Anthony Ginting, yang di tahun ini justru tumbang di babak kedua.

Di babak final besok, Fajar/Rian yang menjadi unggulan ketujuh di turnamen ini, akan bersua dengan wakil Cina, He Ji Ting/Ren Xiang Yu. Pasangan ini lolos ke final usai menekuk unggulan keenam Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

“Besok lawan He/Ren akan menjadi pertemuan pertama kami setelah mereka berpasangan. Kalau dengan pasangan masing-masingnya dulu kami sering bertemu, jadi secara individu kami sudah sama-sama tahu,” ujar Ria.

Indonesia sebenarnya menempatkan dua wakil di babak semifinal. Namun, satu wakil lainnya, yakni Gregoria Mariska Tunjung gagal melewati babak tersebut.

Pebulu tangkis berusia 24 tahun tersebut belum bisa memutus rekor buruk kontra tunggal putri Korea Selatan, An So Young. Dia kembali kalah dalam sejarah tujuh pertemuan dengan nomor satu dunia itu.