Bagikan:

JAKARTA – Indonesia tidak punya wakil ganda putra lagi di Malaysia Masters 2024 setelah Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani tersingkir.

Perjalanan Sabar/Reza langsung kandas di babak pertama turnamen setelah kalah dua gim langsung melawan unggulan kedua asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, 11-21 dan 13-21, pada Selasa, 21 Mei 2024.

Sabar mengatakan selepas laga bahwa ia dan pasangannya sudah berupaya mencari berbagai alternatif serangan, tetapi lawan tampil terlalu solid.

"Harus diakui permainan lawan hari ini sangat baik. Sepanjang pertandingan mereka bisa mengontrol permainan dengan baik," ujar Sabar selepas pertandingan.

Sabar/Reza selanjutnya berencana akan tampil di Singapura Open 2024 pada pekan depan. Turnamen itu akan digelar pada 28 Mei sampai dengan 2 Juli 2024.

"Setelah dari Malaysia Masters 2024, kami akan mempersiapkan diri menghadapi Singapura Open 2024. Kami berharap semoga performanya bisa lebih baik," ujar Reza.

Sabar/Riza adalah satu dari dua wakil Indonesia yang tersingkir dari Malaysia Masters 2024 pada hari ini. Satu wakil lain yang gagal melangkah lebih jauh ialah tunggal putra Alwi Farhan.

Alwi memulai perjalanannya di ajang Super 500 BWF ini dari kualifikasi dan langsung kalah.

Sementara itu, tunggal putra lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, berhasil melewati dua babak kualifikasi dan masuk ke babak utama untuk bersua unggulan kedua, Anders Antonsen.