Bagikan:

JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, memastikan Federasi Bola Basket Dunia (FIBA) akan membuka kantor mereka di Jakarta dalam waktu dekat.

Hal itu disampaikan Dito setelah bertemu dengan Anggota Dewan FIBA Central Board, Ingo Weiss, beserta jajarannya di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Kamis, 2 Mei 2024, siang WIB.

"FIBA memiliki komitmen dan bentuk apresiasi untuk Indonesia dengan membuka kantor di Jakarta," ujar Dito kepada awak media selepas pertemuan tersebut.

FIBA memilih membuka kantor di Indonesia karena melihat antusiasme masyarakat serta potensi industri basket. Potensi ini mulai tampak setelah Indonesia menggelar FIBA Asia Cup 2022 dan FIBA World Cup 2023.

Dito mengatakan bahwa kantor tersebut rencananya mulai aktif paling lambat akhir tahun ini. Namun, ia meminta FIBA untuk mempercepat pembukaan kantor baru mereka.

"Beliau (Ingo Weiss) meminta kalau bisa semua paperwork-nya cepat, paling cepat dua bulan lagi, dan saya memberikan komitmen, challenge dari FIBA kami terima. Jadi, tidak lama lagi tidak sampai enam bulan," katanya.

Selain rencana membuka kantor di Jakarta, FIBA juga mendorong Indonesia untuk mengikuti bidding menjadi tuan rumah FIBA Wolrd Cup U-19 2027.

Tuan rumah FIBA World Cup U-19 bisa otomatis langsung ikut bagian menjadi peserta turnamen. Hal itu berbeda dengan kategori senior yang harus melalui babak kualifikasi terlebih dahulu.

Selain itu, tidak ada hosting fee yang perlu dibayar Indonesia apabila menjadi tuan rumah. Namun, Indonesia tetap memiliki kewajiban dalam manajemen dan pengelolaan panitia penyelenggara.