Bagikan:

JAKARTA - Satoru Mochizuki selaku pelatih Timnas Putri Indonesia U-17 menegaskan kriteria utama yang bakal dijadikan acuan dalam memilih pemain. Hal itu diungkap Satoru selepas latihan tim pada Jumat, 5 April 2024z malam WIB, di Lapangan B, Senayan.

Pada latihan ketiga yang juga menjadi latihan terakhir sebelum libur Lebaran itu,  Satoru sempat menggelar internal gim. Hal itu sengaja dilakukan sang pelatih demi mengetahui kemampuan para pemain.

Bahkan, dia sempat ikut bergabung main di lapangan dengan para pemain. Satoru mengatakan hal itu merupakan momen yang tepat untuk membangun intensitas dalam komunikasi di tim.  

“Kami baru mulai terbentuk. Jadi, kami mau komunikasi yang intens. Itu bisa dilakukan dengan main bersama agar pemain bisa akrab,” ujar sang pelatih usai memimpin latihan.

“Cara paling mudah, ya, dengan bermain bersama seperti tadi. Di samping itu, momennya juga pas. Karena ini latihan terakhir, saya rasa ini timing yang pas,” katanya.

Dari kesempatan bermain bersama ini, Satoru Mochizuki juga semakin bisa melihat potensi pemain yang menonjol. Ia kemudian menjelaskan secara detail kriteria pemain yang bakal direkrutnya.

“Pada dasarnya saya ingin pemain yang bisa sampai level dunia. Jadi, dia sudah siap kalau dibawa ke level dunia."

“Jadi, yang saya inginkan pada dasarnya cari pemain yang punya kemampuan khusus, keunggulan, seperti larinya cepat, kuat bertahan one-on-one, cepat memutuskan shooting, umpan akurat. Dalam satu tim, dia juga bisa cepat kerja sama dan bisa saling mendukung dalam laga,” tuturnya. 

Latihan Timnas Putri Indonesia U-17 digelar sebagai persiapan untuk pemusatan latihan (TC) di Bali pada Mei 2024. TC itu akan jadi latihan menjelang Piala Asia Wanita U-17 2024 yang digelar pada 6-17 Mei 2024 di Bali. 

Timnas Putri Indonesia U-17 tergabung di Grup A bersama dengan Filipina, Korea Utara, dan Korea Selatan.