Bagikan:

JAKARTA - Pertemuan AC Milan dan Borussia Dortmund pada matchday kelima Grup F Liga Champions 2023/2024 di Stadion San Siro, Rabu, 29 November 2023, dini hari WIB, mengusung banyak misi.

Berpeluangnya semua kontestan Grup F untuk lolos ke 16 besar membuat tiga poin menjadi sangat berarti.

Kini, Dortmund ada di puncak klasemen dengan tujuh poin, sedangkan Milan ada di tangga ketiga dengan empat poin.

Bagi Die Borussen, tambahan tripoin akan mengokohkan posisinya di singgasana klasemen sekaligus tiket kelolosan ke 16 besar.

Sementara bagi Rossoneri, mengamankan tiga poin berarti membuka asa ke fase gugur lebih besar. Apalagi di partai lain PSG takluk dari Newcastle United.

Masalahnya, kalau skenarionya gagal total, tentu akan mejadi malapetaka. Kekalahan saat bersua Dortmund ini bakal bisa menutup peluang mereka ke 16 besar. Terlebih PSG bisa mengalahkan Newcastle.

Otomatis, mereka bakal tinggal bersaing dengan Newcastle untuk ke Liga Europa.

Tak pelak, seperti di awal tadi, tiga poin begitu berharga buat keduanya untuk menentukan sejauh mana perjalanan mereka di Liga Champions.

Laga sengit dipastikan akan tersaji. Apalagi, selain demi kelolosan ke 16 besar, mereka punya duel tersendiri.

Milan dan Dortmund sama-sama mengoleksi dua kemenangan dalam lima pertemuan mereka. Satu hasil seri terjadi pada perjumpaan pertama di Grup F Liga Champions 2023/2024 ini.

Makanya, bentrok kali ini sekaligus ingin membuktikan siapa yang terbaik di antara mereka.

Prakiraan Formasi

AC Milan (4-3-3): Mike Maignan; Davide Calabria, Malick Thiaw, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Tijjani Reijnders, Yunus Musah, Ruben Loftus-Cheek; Samuel Chukwueze, Christian Pulisic, Olivier Giroud

Pelatih: Stefano Pioli

Borussia Dortmund (4-2-3-1): Gregor Kobel; Julian Ryerson, Mats Hummels, Nico Schlotterbeck, Ramy Bensebaini; Emre Can, Marcel Sabitzer; Julian Brandt, Donyell Malen, Marco Reus; Niclas Fullkrug

Pelatih: Edin Terzic