Bagikan:

JAKARTA – Kanada merupakan tim nasional yang memainkan pertandingan paling banyak di Piala Dunia FIFA U-17 dibanding tim lain. Sayangnya, ada catatan minor yang menyertai rekor itu, mereka tak pernah meraih kemenangan.

Kanada adalah satu dari 24 negara yang akan ikut berpartisipasi di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia yang berlangsung mulai 10 November sampai 2 Desember nanti.

Di ajang tersebut, Kanada memulai perjalanan dari Grup B bersama Spanyol, Mali, Uzbekistan. Mereka berturut-turut melawan Spanyol dan Uzbekistan di Stadion Manahan dan terakhir melawan Mali di Stadion Gelora Bung Tomo.

Piala Dunia U-17 2023 akan menjadi penampilan kedelapan buat Kanada. Ini menjadi kesempatan bagi mereka untuk meraih kemenangan perdana di kompetisi ini.

Kanada total sudah memainkan 21 pertandingan di turnamen ini atau terbanyak di antara tim lain. Namun, hasil terbaik mereka adalah hanya empat kali hasil imbang.

Dalam jumlah penampilan itu mereka juga cuma mencetak 10 gol dan kebobolan 60 gol. Kans mereka untuk memperbaiki catatan tersebut pun kini terbuka di Indonesia.

Kanada mengamankan tempat mereka di Piala Dunia U-17 Indonesia setelah sukses mencapai semifinal Concacaf U-17 berkat kemenangan beruntun 3-0 di fase gugur melawan Haiti dan Puerto Rico.

Mereka akan datang ke Indonesia di bawah pimpinan pelatih Andrew Olivieri. Andrew adalah seorang penjaga gawang semasa bermain dan mewakili berbagai klub di Amerika Serikat dan Kanada.

Dia sebelumnya merupakan asisten tim nasional wanita Kanada sebelum ditunjuk sebagai Direktur Tim Muda Nasional Sepak Bola Kanada pada tahun 2018.