4 Negara Ini Sudah Memastikan Diri Lolos ke Euro 2024
Pemain internasional Portugal Cristiano Ronaldo. (Dok. Instagram/ @portugal)

Bagikan:

JAKARTA – Sudah ada empat tim memastikan diri lolos putaran final Euro 2024 setelah memainkan pertandingan lanjutan kualifikasi pada Sabtu, 14 Oktober 2023.

Tiket pertama didapat oleh Perancis yang mengisi Grup B. Tim berjuluk Ayam Jantan ini mengunci tempat mereka di putaran final setelah mengalahkan Belanda, 2-1.

Perancis benar-benar perkasa sejauh ini dari enam pertandingan fase grup. Mereka tidak pernah kalah satu kali pun dan baru kebobolan satu gol melawan Belanda dini hari tadi.

Kemenangan melawan Belanda membuat Perancis mengumpulkan 18 poin. Dengan dua pertandingan fase grup tersisa maka otomatis mereka sudah lolos setidak sebagai runner up sekalipun.

Tiket putaran final berikutnya dikantongi oleh Portugal setelah memainkan laga ketujuh fase Grup J. Kemenangan 3-2 atas Slovakia membuat Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan mempertahankan catatan tidak terkalahkan di penyisihan.

Tujuh pertandingan itu semuanya sukses mereka menangi. Hasil yang membuat mereka mengumpulkan 21 poin dan duduk di posisi teratas klasemen grup, diikuti Slovakia di posisi kedua yang masih berjuang untuk lolos.

Selanjutnya tim yang juga sudah memastikan diri lolos adalah Belgia di Grup F. Mereka memastikan diri lolos setelah menang dramatis 3-2 melawan Austria.

Tiga tim ini menemani Jerman yang sudah otomatis lolos karena berstatus sebagai tuan rumah kompetisi tahun depan.

4 Tim Sudah Lolos Euro 2024:

Portugal

Belgia

Perancis

Jerman (Tuan rumah)

Terkait