Bagikan:

JAKARTA - Kapten Manchester United (MU) Bruno Fernandes merasa khawatir akan kondisi mental penjaga gawang timnya, Andre Onana. Dukungan moral lantas diberikan Fernandes kepada Onana.

Onana membuat kesalahan fatal saat MU dikalahkan Bayern Munchen pada partai perdana di Grup A Liga Champions 2023/2024. Dalam pertandingan di Allianz Arena, Kamis lalu MU kalah 3-4 dari tuan rumah.

Skuad asuhan Erik ten Hag sejatinya memulai dengan baik. Namun pada menit ke-28, Onana gagal menangkap tendangan mendatar Leroy Sane dengan baik.

Ketika itu bola tepat mengarah ke gawang yang dijaga Onana. Dengan sigap ia mencoba menangkap, tapi bola lepas dan justru merobek gawangnya sendiri.

Kejadian ini tentunya sangat tak diharapkan Onana yang terlihat kecewa berat. Kejadian ini juga membuat pemain MU lain yang melihat kejadian itu langsung menghibur Onana.

"Andre (Onana) penjaga gawang yang hebat. Kami harus menanggung kesalahan sebagai sebuah tim," kata gelandang berkebangsaan Portugal, dikutip dari Irishexaminer, Jumat 22 September.

Fernandes menegaskan, ini adalah momen pahit, tapi sebagai tim mereka akan melaluinya bersama. Bagi Fernandes sejauh ini ia dan rekan-rekannya terus berjuang keras.

Namun, melawan tim seperti Munchen diakuinya memang butuh sesuatu yang lebih besar, di mana jika ada sedikit kesalahan itu bisa menjadi petaka.

"Ketika anda memberikan peluang kepada mereka (Bayern Munchen), mereka akan melukai anda," katanya.

"Semua telah terjadi. Tak ada guna terlarut dalam penyesalan. Saatnya berpikir ke depan," lanjut Fernandes.

Para pemain Manchester United harus mengalihkan fokus ke kompetisi domestik. Di Liga Inggris, Setan merah akan berhadapan dengan tuan rumah Burnley pada pekan keenam di Turf Moor, Minggu, 24 September dini hari WIB.