Hong Kong Open 2023: Jonatan Christie Lolos ke Final
Jonatan Christie lolos ke final Hong Kong Open 2023 (foto: dok PBSI)

Bagikan:

JAKARTA – Tunggal putra Jonatan Christie mengamankan kemenangan dramatis atas wakil Malaysia Ng Tze Yong untuk lolos ke babak final Hong Kong Open 2023.

Jonatan harus bermain selama satu jam 24 menit untuk mengunci kemenangan tiga gim 21-19, 21-24, dan 21-13 di Hong Kong  Coliseum, Sabtu, 16 September 2023 malam WIB.

"Tapi dari pertandingan hari ini masih banyak yang harus diperbaiki terutama ketika poin-poin unggul, masih kurang tenang, masih kurang disiplin dan kurang berani penggunaan pukulannya," ujar Jonatan.

"Sempat beberapa kali malah jadi ragu-ragu dan lawan jadi lebih leluasa untuk mengontrol pertandingan," tambah dia.

Kemenangan ini membuat Jonatan mempercantik rekor menang-kalahnya atas Ng Tze Yong menjadi 3-1. Satu-satunya kekalahan Jonatan itu terjadi Maret lalu di Australia Open.

Lolosnya Jonatan membuat peluang all Indonesia final pun terbuka. Itu terjadi apabila Anthony Sinisuka Ginting menang atas wakil Jepang, Kenta Nishimoto.

Jonatan adalah wakil ketiga Indonesia yang mencapai babak final. Sebelum dia, tiket sudah terlebih dahulu didapat Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Sayangnya, dua tiket masing-masing dari tunggal putra dan satu ganda putra gagal didapat Indonesia. Mereka adalah Gregoria Mariska Tunjung dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Gregoria kalah dari unggulan pertama asal Jepang Akan Yamaguchi, sedangkan Hendra/Ahsan tumbang di tangan unggulan ketujuh Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

"Mereka dibanding pertemuan-pertemuan sebelumnya hari ini bermain lebih rapi. Bola no lobnya kalau dulu mudah tembus, kali ini sudah bisa balik menekan," ujar Ahsan.