JAKARTA - Manchester United terbilang aktif di bursa transfer musim panas kemarin. Klub berjuluk Setan Merah itu sukses mengamankan sejumlah nama baru, satu di antaranya bek Tottenham Hotspur, Sergio Reguilon.
Pemain asal Spanyol itu didatangkan dengan status pinjaman selama satu musim. Terungkap, ada peran mantan pemain MU, David De Gea, di balik kesuksesan membawa Reguilon ke Old Trafford.
Reguilon mengungkapkan, sosok De Gea yang meyakinkannya untuk berlabuh di MU. "Saya berbicara banyak dengan David dan dia bercerita tentang klub ini," kata Reguilon.
"Dia mengatakan kepada saya bahwa Anda akan datang ke klub terbaik di Inggris," lanjutnya dilansir dari laman resmi klub.
Mantan pemain Real Madrid itu mengungkapkan, De Gea bercerita banyak tentang klub beserta orang-orang yang ada di dalamnya. Tak hanya itu, kompatriotnya itu juga menjabarkan soal tempat latihan, stadion, para penggemar.
"Dia bilang itu luar biasa, sulit dipercaya. Dia hanya punya kata-kata luar biasa untuk Manchester United," ujar pemain berusia 26 tahun itu.
Seperti dilansir dari Antara, Reguilon direkrut MU untuk mengisi posisi bek kiri yang kini masih ditinggal Tyrell Malacia dan Luke Shaw karena cedera.
Pesepak bola berkebangsaan Spanyol itu tampil dalam skuat untuk pertama kalinya di bangku cadangan saat timnya kalah 1-3 melawan Arsenal di Stadion Emirates, Minggu, 3 September.