Bagikan:

JAKARTA - Pemain bintang Manchester City, Erling Haaland langsung bereaksi atas keberhasilan timnya keluar sebagai juara Liga Inggris 2022/2023. Ia menuangkan kegembiraan dan menyatakan bahwa ini adalah kerja keras yang terbayar.

Melansir Antara, City memastikan diri menjadi juara Liga Inggris 2022/2023 setelah Arsenal kalah 0-1 dari Nottingham Forest di laga pekan ke-37 pada Sabtu, 20 Mei malam. Hasil itu membuat City mengukuhkan diri menjadi pemuncak klasemen meski baru akan menjalani pekan ke-37 pada Minggu 21 Mei malam nanti.

Melihat posisi akhir timnya di puncak klasemen, Haaland langsung mengungkapkan kegembiraannya. Lewat kata-kata yang ditulis di akun media sosialnya, pemain asal Norwegia itu menyebut ini adalah bayaran atas hasil kerja keras tim.

"Selalu berikan yang terbaik. Selalu percaya dan ini terbayar. C'mon City," ucap Haaland dikutip dari Twitter miliknya pada Minggu, 21 Mei pagi WIB.

Kegembiraan dan ungkapan yang dituangkan Haaland juga berbanding lurus dengan kontribusinya di tim. Ia menjadi salah satu pemain paling berpengaruh dalam kesuksesan Man City musim ini.

Setelah memastikan kemenangan tim, Haaland dan kawan-kawan siap menggelar perayaan gelar juara Liga Inggris 2022/2023 bersama para suporter di Stadion Etihad, Minggu, 21 Mei malam. Momen perayaan itu bersamaan dengan agenda The Citizens yang bakal menjamu Chelsea.