Bagikan:

YOGYAKARTA – Federasi Balap Motor Internasional (FIM) pada pertengahan 2022 lalu mengeluarkan aturan usia pebalap MotoGP untuk musim 2023 dan seterusnya. FIM bersama Dorna Sport selaku promotor MotoGP menaikkan batas usia minimum pebalap muda yang bertarung di grid.

Aturan ini dibuat untuk melindungi rider muda, mengingat banyak pebalap muda yang kurang dewasa saat berlaga di kelas junior.

Sekedar informasi, pada musim balap 2021, ada tiga rider yang tewas di lintasan Balap. Salah satunya adalah Jason Dupasquier (19 tahun), yang meregang nyawa pada 30 Mei 2021 setelah crash di Q1 Moto3.

Enam bulan setelahnya,  sepupu Maverick Vinales, Dean Berta Vinales (15) meninggal dalam Kejuaraan Dunia Supersport 300.

Untuk mencegah kasus yang sama, solusi yang diambil oleh FIM dan Dorna adalah menaikkan batas umur dan mengurangi ukuran grid.

Lantas, seperti apa aturan batas usia pebalap MotoGP untuk musim balap 2023? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

Aturan Batas Usia Pebalap MotoGP

Pada musim balap 2022, aturan batas usia pebalap yang berlaga di ajang Talent Cup di bawah Dorna Sports, termasuk European, British, Northern maupun Asia Talent Cup harus berusia minimal 13 tahun. Untuk musim balap 2023 dan seterusnya, pebalap yang berlaga di ajang tersebut harus berusia 14 tahun.

Pada kejuaraan FIM CEV Moto3, usia minimalnya dinaikkan menjadi 15 tahun untuk tahun balap 2023 dan seterusnya. Sebelumnya, batas usia minimal pebalap di ajang tersebut adalah 14 tahun.

Untuk kejuaraan dunia MotoGP 2023, batas usia minimal partisipan adalah 18 tahun. Aturan ini berlaku untuk semuakelas, termasuk kategori Moto2 maupun Moto3 yang di musim balap sebelumnya minimal 16 tahun.

Akan tetapi, terdapat keistimewaan bagi  pebalap yang menjuari ajang CEV Moto3 junior. Mereka diizinkan debut di kejuaraan duia Moto3 di usia 17 tahun.

Pun demikian dengan rider di bawah 18 tahun yang saat ini sudah berada di Moto3 ataupun yang akan naik ke Moto3. Mereka tak perlu khawatir batal ikut balapan karena aturan batas usia pebalap MotoGP yang terbaru.

Demikian informasi tentang aturan batas usia pebalap MotoGP. Untuk mendapatkan berita menarik lainnya, baca terus VOI.ID.