JAKARTA - Pertandingan lanjutan Liga 1 2022/2023 bakal menghadirkan big match Persija Jakarta dan Persib Bandung. Ini adalah satu dari dua laga penentuan gelar musim ini.
Pertandingan ketat rivalitas ini akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat, 31 Maret 2023. Kick off atau sepak mula pertandingan tunda pekan ke-28 ini dimulai pada pukul 20.30 WIB.
Di papan klasemen sementara saat ini Persib adalah satu-satunya tim yang bisa bersaing untuk perebutan gelar juara. Tiga poin melawan Persija akan menjaga peluang mereka menjadi kampiun kasta tertinggi Indonesia ini.
Saat ini tim berjuluk Maung Bandung tersebut mengisi posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi 59 poin. Tim raksasa asal Bandung ini terpaut sebanyak 10 poin dari favorit juara PSM Makassar di puncak tertinggi klasemen.
Secara matematis peluang Persib tetap ada dengan tiga pertandingan tersisa setelah melawan Persija. Namun, tiga angka melawan Macan Kemayoran bakal tidak memiliki arti apa-apa andai di pertandingan lain PSM juga menang.
Jika skenario itu terjadi, posisi PSM sudah tidak terkejar Persib yang punya jumlah pertandingan sisa masih lebih banyak. Juku Eja sudah pasti mengoleksi 72 dan Persib paling maksimal mendapat 71 poin andai memenangi tiga laga sisa mereka.
Mengacu duel putaran pertama musim ini, Maung Bandung menumbangkan Macan Kemayoran lewat skor tipis 1-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada 11 Januari lalu. Ketika itu gol tunggal kemenangan Persib dicetak Ciro Alves.
Ketangguhan tim besutan Luis Milla itu diperkirakan bisa dengan mudah mengamankan tiga angka melawan Persija. Namun, Persib harus berharap PSM menelan kekalahan sehingga persaingan menuju gelar tetap ada.
Di luar dari perburuan gelar, baik Persija maupun Persib sama-sama butuh tambahan poin maksimal untuk menjaga posisi runner-up. Persija sendiri sudah kehilangan kans juara, tetapi masih bisa mengakhiri musim ini di posisi kedua klasemen akhir.
Prediksi susunan pemain:
Persija Jakarta (3-4-3): Andritany Ardhiyasa; Ondrej Kudela, Muhammad Ferrari, Hansamu Yama; Firza Andika, Resky Fandi, Syahrian Abimanyu, Rio Fahmi; Witan Sulaeman, Riko Simanjuntak, Aji Kusuma.
Pelatih: Thomas Doll.
Persib Bandung (3-4-3): Teja Paku Alam; Nick Kuipers, Rachmat Irianto, Daisuke Sato; Marc Klok, Dedi Kusnandar, Robi Darwis, Frets Butuan; Ezra Walian, Ciro Alves, David da Silva.
Pelatih: Luis Milla.