Keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U-20 2023 Indonesia Tuai Polemik, Menpora: Sekarang yang Menangani Menkopolhukam
Menpora yang juga Waketum PSSI, Zainudin Amali. (Foto: Dok. PSSI)

Bagikan:

JAKARTA - Keikutsertaan timnas Israel ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia menuai polemik.  Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali mengatakan, perihal kedatangan Israel ke Indonesia masuk ke ranah Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Kemenkopolhukam).

"Sekarang yang menangani (soal keikutsertaan timnas U-20 Israel) adalah Menkopolhukam," kata Zainudin dalam sebuah kesempatan.

Dia mengatakan, pemerintah akan memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023. Amali juga mengatakan, sudah ada bagian yang ditugaskan.

Pria asal Gorontalo ini kembali menegaskan, terkait dengan keamanan, hubungan luar negeri dan beberapa hal lain telah dikoordinasikan dengan Menkopolhukam, Mahfud MD.

"Benar kata Ketum PSSI, tugasnya (federasi) adalah menyiapkan timnas dan teknis pertandingan. Nanti pada saatnya, pasti Menkopolhukam akan menyampaikan langkah-langkahnya," ujar pria yang juga Wakil Ketua Umum I PSSI itu.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir, enggan membahas hal lain terkait keikutsertaan timnas U-20 Israel dalam Piala Dunia U-20 2023 yang bakal diselenggarakan di Indonesia. Menurutnya, dalam kesempatan emas menjadi tuan rumah ini, yang paling utama adalah fokus untuk penyelenggaraan.

"Saya rasa kembali (soal keikutsertaan timnas Israel), kemarin sudah ada rapat. Kalau PSSI fokusnya ke penyelenggaraan, kita fokus di situ aja," kata Erick Thohir.

Momen menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 ini dianggap Erick Thohir bukan waktu yang pas untuk membahas situasi lain di luar sepak bola. Dia mengaku fokus untuk mempersiapkan timnas.

"Kami juga fokus mempersiapkan timnas, urusan politik itu domain-nya bukan di kami, itu jelas domain pemerintah,” lanjutnya.