Daftar Sekolah Sepak Bola Indonesia yang Lahirkan Pemain Nasional Lengkap dengan Medsosnya
Ilustrasi sekolah sepak bola (Unsplash)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Keberadaan Sekolah Sepak Bola Indonesia (SSBI) tidak bisa dipisahkan dari perkembangan sepak bola nasional. Pasalnya, banyak pemain muda berbakat yang lahir dari SSB.

Beberapa pesepak bola jebolan SSB juga dipercaya untuk membela tim nasional untuk membela Indonesia di ajang sepak bola internasional. Lalu SSB mana yang sukses melahirkan banyak pemain berbakat?

Daftar Sekolah Sepak Bola Indonesia

Saat ini banyak akademi sepak bola modern yang dipercaya untuk melatih talenta berbakat. Di Indonesia, keberadaan SSB sudah banyak dan tersedia di beberapa kota. Beberapa SSB yang melahirkan pemain sepak bola hebat adalah sebagai berikut.

  1. Sekolah Olahraga Ragunan (Jakarta)

Sekolah Atlet Ragunan adalah lembaga pendidikan atlet yang cukup tua di Indonesia. Lembaga ini diresmikan pada 15 Januari 1977 dan berhasil melahirkan pesepak bola hebat seperti Ismed Sofyan, Andritany Ardhiyasa, dan Kurnia Meiga. Sekolah ini dikelola oleh Departemen Pemuda dan Olahraga dan Otoritas Olahraga Jakarta dan diperuntukkan bagi atlet berbakat.

Alamat Sekolah Olahraga Ragunan ada di Jl. Kebagusan Raya Komp. Gor Ragunan, RT.9/RW.7, Ragunan, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

  1. Mitra Surabaya (Jawa Timur)

Surabaya memiliki lembaga pendidikan atlet terbaik yakni Mitra Surabaya. Sekolah ini juga memiliki klub yang berlaga di Liga 3 Jawa Timur. Meski baru di liga 3, Mitra Surabaya berhasil melahirkan banyak pemain hebat salah satunya adalah Evan Dimas Darmono.

 

 

 

 

 

Lihat postingan ini di Instagram

Yang menarik dari SSB Mitra Surabaya adalah bahwa para pelatih di SSB ini diizinkan untuk berkreasi dalam melatih para peserta didiknya sehingga permainan bisa lebih berkembang. Selain itu pelatih juga tak bisa diintervensi dalam melakukan pelatihan sepak bola.

Alamat SSB Mitra Surabaya ada di Jl. Raya Menganti, Wiyung, Kec. Wiyung, Kota SBY, Jawa Timur.

  1. Akademi Persib Bandung (Jawa Barat)

Akademi Persib Bandung juga dianggap sebagai SSB terbaik tidak hanya di Jawa Barat, namun di Indonesia. Sejumlah pemain sepak bola terbaik yang pernah dilahirkan di SSB ini seperti Gian Zola, Abdul Aziz, Beckham Putra Nugraha, dan Febri Hariyadi.

SSB ini juga menerima peserta didik sejak dini mulai dari usia 10 hingga 16 tahun. Para pemain yang terpilih juga akan masukdalam formasi Persib U-16 untuk mengikuti kompetisi tingkat nasional.

 

 

 

 

 

Lihat postingan ini di Instagram

Alamat Akademi Persib Bandung beralamat di Studion Persib, Jl. A. Yani No.262, Kacapiring, Batununggal, Bandung City, West Java 40271.

  1. Makassar Football School (MFS) 2000 (Sulawesi Selatan)

Sulawesi memiliki SSB yang cukup terkenal yakni Makassar Football School (MFS) 2000. Kesuksesan sepak bola ini dibuktikan dengan banyaknya pesepak bola yang berkiprah di tim nasional seperti Rahmat Latief, Zulkifli Syukur, Hamka Hamzah, Syamsul  Bachri Chaeruddin, dan Rasyid Bakri.

 

 

 

 

 

Lihat postingan ini di Instagram

SSB ini sempat disorot karena berhasil meraih posisi empat besar dunia di kejuaraan sepak bola Danone atau Danone Nations Cup, kompetisi sepak bola anak tingkat dunia yang diikuti oleh berbagai negara.

Alamat MFS 2000 berada di Jl. Katini, Makassar, Sulsel.

Itulah informasi terkait Sekolah Sepak Bola Indonesia. Untuk mendapatkan informasi menarik lain kunjungi VOI.ID.