JAKARTA - Kekasih pebalap Formula One (F1) Max Verstappen, Kelly Piquet, menunjukan pesonanya ketika tampil dalam balutan bikini sederhana. Meski mengenakan one piece keluaran PrettyLittleThing seharga 15 poundsterling (Rp278 ribu), Kelly tetap tampil memukau.
Momen Kelly yang terlihat tetap memesona itu terjadi saat pergi ke pantai Miami. Wanita cantik asal Brasil ini memamerkan pose berjemur di bawah sinar matahari dengan pakaian renang PrettyLittleThing.
Kelly Piquet diketahui telah lama menjalin kasih dengan Verstappen. Putri dari legenda F1, Nelson Piquet itu, dua tahun belakangan telah mengisi hati juara dunia F1 2022 tersebut.
Keduanya bahkan diketahui telah tinggal bersama di Monaco. Mereka juga memelihara dua ekor kucing bengal yang menggemaskan sebagai anggota keluarga.
Kelly yang juga merupakan model Vogue, akan menemani sang kekasih untuk kembali ke paddock mulai Maret sebagai awal musim kompetisi 2023 yang dimulai di Bahrain.
Sebelum itu, dia mengawal Verstappen untuk menjalani pramusim yang akan berlangsung di Timur Tengah pada Februari mendatang.
Namun dalam kesempatan itu, Nelson kemungkinan tidak akan terlihat. Pasalnya, sang legenda mendapat kecaman karena menggunakan cercaan yang memalukan saat merujuk pahlawan F1 Inggris, Lewis Hamilton, dalam sebuah podcast pada November 2021 lalu.
Kata-kata kurang mengenakan Nelson terhadap Hamilton itu terungkap sebelum Grand Prix Inggris musim lalu. Nelson Piquet telah meminta maaf atas perbuatannya yang kemudian dikecam oleh F1.
F1 mengatakan bahwa apa yang diungkap Nelson Piquet dalam podcast yang beredar adalah hal yang tak bisa diterima. "Tidak dapat diterima dalam bentuk apa pun dan tidak memiliki peran dalam masyarakat,” ungkap F1.