JAKARTA - Cristiano Ronaldo santer dikabarkan ingin pergi dari Manchester United. Situasi ini coba dimanfaatkan Atletico Madrid.
Klub La Liga Spanyol itu dikabarkan bersedia menampung Cristiano Ronaldo dengan status pinjaman. Ada beberapa alasan Atletico dikaitkan dengan Cristiano Ronaldo.
Pertama, mereka bisa menawarkan sang bintang untuk tampil di Liga Champions musim depan. Selain itu jika merapat ke Atletico, pemain yang dijuluki CR7 itu bisa kembali ke kota tempat dia tinggal selama sembilan tahun.
Namun untuk bisa menerima bergabungnya mantan pemain Juventus itu, Atletico harus memotong gaji para pemain lainnya demi mematuhi aturan keuangan di La Liga.
Namun, rencana Atletico mendatangkan Ronaldo tak berjalan mulus. Mereka mendapatkan tentangan yang justru datang pendukung sendiri.
Fans menilai, mendatangkan Ronaldo bukan ide yang tepat. Alasannya, Ronaldo pernah memperkuat rival Atletico Madrid, Real Madrid, sejak 2009 hingga 2018.
Dengan alasan itu, para penggemar Atletico Madrid yang marah kompak bersatu memakai hastag #ContraCR7 di Twitter untuk menyuarakan penolakan mereka. Mereka berharap langkah itu mempengaruhi keputusan klub untuk tak melanjutkan niatan menggaet Cristiano Ronaldo.
"Jika dia datang ke Atletico, saya akan membatalkan dua tiket langganan saya. Kami bukan suaka untuk mengumpulkan sampah," tweet seorang pendukung.
"Memikirkan pria seperti itu memakai jersey Atleti saja sudah membuatku mual. Itu bertentangan dengan semua maksud menjadi bagian Atleti," kata netizen lain.
"Lebih baik kalah daripada menang dengan orang ini," timpal netizen lain sebagai penolakan.
Di saat fans menolak kedatangan sang pemain, Atletico justru dikabarkan telah menjual Antoine Griezmann untuk mendanai kepindahan Cristiano Ronaldo.