Raheem Sterling Resmi Gabung Chelsea, Todd Boehly: Kami Menantikan Bakat Kelas Dunianya Dipamerkan di Stamford Bridge
Pemain baru Chelsea, Raheem Sterling. (Foto Twitter @ChelseaFC)

Bagikan:

JAKARTA - Pemain timnas Inggris, Raheem Sterling, resmi hijrah dari Manchester City ke Chelsea. Dia diikat kontrak klub asal London itu selama lima tahun.

Sterling bahkan sudah bergabung dengan tim barunya di Los Angeles, Amerika Serikat. Dia disambut dengan hangat oleh manajer Chelsea, Thomas Tuchel, dan rekan-rekan barunya.

Perekrutan Sterling menjadi yang pertama bagi Chelsea di era kepemilikan baru di bawah pimpinan Todd Boehly. Sang bos pun merasa senang dengan kehadiran mantan pemain Liverpool itu.

"Raheem Sterling adalah pemenang dan perekrutannya merupakan langkah penting dalam memperkuat skuad kami," ujar Boehly dalam laman resmi klub.

"Kami senang Raheem kembali ke London bersama Chelsea, dan kami menantikan untuk melihat bakat kelas dunianya dipamerkan di Stamford Bridge," lanjut sang chairman.

Sterling sendiri mengaku senang berada di Chelsea. Dia bahkan menyebut London adalah rumah baginya.

Pemain beusia 27 tahun itu ingin menggapai banyak hal yang belum dia raih.

"Saya jelas telah mencapai banyak hal dalam karier saya sejauh ini, tetapi masih banyak yang harus dicapai dan saya sangat menantikan untuk melakukannya dengan seragam Chelsea," kata Sterling.

"London adalah rumah saya dan di mana semuanya dimulai untuk saya, dan sungguh menakjubkan saya memiliki kesempatan untuk bermain di depan teman dan keluarga pekan demi pekan di Stamford Bridge. Saya sangat menantikan untuk segera bertemu dengan para penggemar di sana," lanjutnya.

Raheem Sterling kemudian berterima kasih kepada Todd Boehly dan petinggi Chelsea lainnya yang terlibat dalam proses transfer ini. Dia tak sabar untuk segera bermain dengan seragam The Blues.