Bagikan:

JAKARTA - PSIS versus Arema FC akan berhadapan pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2022. Laga ini akan menjadi momen bagi Carlos Fortes yang kini membela PSIS untuk bertemu dan menghadapi mantan timnya.

Laga yang digelar di Stadion Jatidiri, Semarang pukul 16.00 WIB ini juga akan menghadirkan duel alumni Liga Portugal. Fortes yang membela PSIS akan bersua Abel Camara, pemain Portugal yang kini berseragam Arema FC.

Pada musim lalu, Fortes tampil moncer dengan mengantongi 20 gol saat masih membela Arema. Kini saat berseragam PSIS performanya juga tak diragukan, karena meski terbilang baru Fortes telah mencetak 5 gol untuk Laskar Mahesa Jenar.

Catatan gol Fortes itu juga membawanya menjadi top scorer sementara di Piala Presiden 2022. Kontribusi Fortes juga diakui pelatih PSIS, Sergio Alexandre bisa sangat membantu lini depan tim asuhannya termasuk saat menghadapi Arema.

Kendati Sergio tahu betul Arema pasti sudah paham bagaimana pergerakan Fortes di lapangan nanti, sang pelatih tidak ambil pusing. Menurutnya, yang paling penting adalah Fortes menunjukan performa terbaik.

“Sekarang Fortes main untuk PSIS. Wajar jika Arema tahu kemampuannya, tapi itu bukan yang paling penting. Yang utama, Fortes bahagia dan maksimal di PSIS. Itu yang akan jadi keuntungan,” kata pelatih asal Brasil tersebut dikutip dari laman klub, Kamis.

Sementara itu, di kubu Singo Edan, kehadiran Abel Camara yang sama-sama berasal dari Portugal diharap bisa meredam pergerakan Fortes. Namun, Camara yang belum genap sepekan berseragam Arema juga diyakini masih perlu waktu untuk beradaptasi.

Pertemuan ini diprediksi akan jadi sebuah pertaruhan bagi kedua tim. Terlebih untuk Arema FC yang masih berupaya move on dari Fortes dengan mendatangkan Abel.

Bagi pelatih Arema, Eduardo Almeida, timnya kini dalam persiapan yang matang untuk menghadapi PSIS. Untuk laga ini, Almeida tak mau terpaku mengawal mantan strikernya Fortes tetapi ingin anak asuhnya tampil maksimal.

“Kami melakukan persiapan untuk menghadapi PSIS secara tim, bukan khusus melawan Fortes. Namun, bagi kami akan lebih mudah karena Fortes satu musim lalu bermain dengan Arema. Jadi, kami sama-sama tahu,” kata Almeida.

PSIS dan Arema FC sejatinya sempat bertemu dalam duel Juni lalu. Namun, pertemuan yang juga di gelar di Stadion Jatidiri itu hanya ajang ajang uji coba pramusim. Saat itu, Arema menyerah 1-2.