JAKARTA - Conor McGregor tampak puas dengan kinerja pelatihnya yang terus menggenjot dirinya menjelang comeback ke octagon.
The Notorious - julukan McGregor - jadi berita utama minggu lalu saat menghadiri Festival Film Cannes tahunan ke-75. Dia menghadiri pesta setelah pemutaran perdana film Elvis, di mana dia tertangkap basah bersama Kylie Minogue.
McGregor dan kekasihnya, Dee Devlin juga terlihat memegang gelas wiski dalam perjalanan ke sebuah acara makan malam.
Pasangan ini beserta anak-anak mereka kemudian menuju Monaco dengan kapal pesiar super mewah Lamborghini, untuk menikmati akhir pekan Grand Prix di sirkuit jalanan yang ikonik.
Di sana, The Notorious menguraikan rencananya untuk kembali ke octagon, dan berjanji untuk 'meningkatkan pelatihan' ketika dia kembali dari liburan.
Dan tidak ada alasan bagi pelatihnya, John Kavanagh, untuk tidak bisa membuat sesi tambahan. The Sun melaporkan, mantan juara dua kelas UFC telah menghadiahinya Ford Ranger Wildtrak baru, dengan harga yang dilaporkan lebih dari 31 ribu poundtserling (Rp567,4 juta)
"Terima kasih banyak kepada @properwhiskey dan tentu saja The King of Whiskey @thenotoriousmma untuk kendaraan baru ini. Terlihat sangat bagus di bawah sinar matahari di luar @sbgireland," melalui Instagram, Kavanagh menulis.
Saat McGregor hampir kembali ke octagon, spekulasi tersebar luas tentang siapa yang akan dia hadapi untuk pertarungan comeback-nya. Awalnya, opsi yang disukai adalah pertarungan keempat dengan Dustin Poirier, atau pertarungan trilogi melawan Nate Diaz.
Namun, dia tidak mengesampingkan pertarungan langsung dengan juara bertahan UFC Ringan Charles Oliveira. Penampilan barunya yang lebih besar juga memicu spekulasi bahwa dia berencana bertarung di kelas berat ringan atau bahkan kelas berat.
BACA JUGA:
Meskipun menderita tiga kekalahan dari empat pertarungan UFC terakhirnya, termasuk kekalahan beruntun dari Poirier, setiap bentrokan yang melibatkan pria Irlandia ini kemungkinan akan melibatkan uang berjumlah besar.