Panahan Lampaui Target dan Jadi Juara Umum di SEA Games 2021, Pelatih: Hasil Keseriusan Anak-anak
Panahan Indonesia Lampaui Target di SEA Games 2021 Vietnam Sekaligus Juara Umum (Foto: NOC)

Bagikan:

JAKARTA - Tim panahan Indonesia berhasil melampaui target yang disepakati Pengurus Besar Persatuan Panahan Indonesia (PB Perpani) dan Tim Review Percepatan Prestasi Olahraga Nasional Kementerian Pemuda dan Olahraga (PPON Kemenpora) di SEA Games 2021.

Dalam gelaran olahraga terbesar Asia Tenggara ke-31 ini cabang olahraga (cabor) panahan dari kontingen Indonesia menambah satu medali. Kesuksesan ini sekaligus membuat cabor panahan menyabet gelar juara umum dengan 5 emas dan 1 perak dari 10 nomor yang dipertandingkan.

Atas pencapaian tersebut, Nurfitriyana selaku kepala Timnas Panahan Indonesia memberikan apresiasi dan menyebut bahwa hal itu tak lepas dari hasil keseriusan para atlet.

“Hasil ini tidak terlepas dari keseriusan anak-anak dalam menjalankan program latihan. Dan, mereka bisa meraih hasil terbaik karena tampil lepas," ujar Nurfitriyana dalam rilis resmi yang diterima VOI, Kamis.

Bersamaan dengan gelar juara umum SEA Games 2021 pada hari ini, cabor catur juga memperoleh emas di nomor Compound Putra Beregu melalui Adika Deki Hastian, Pratama Hendika Putra dan Wisnu Prima Wardhana. Dalam partai final National Sports Training Center, Vietnam tim Indonesia mengalahkan wakil Malaysia dengan skor tipis 230-229.

Dengan hasil tersebut, Tim Negeri Jiran harus puas dengan medali perak. Sedangkan medali perunggu direbut Filipina yang mengalahkan Thailand dengan skor 231-229 dalam pertandingan perebutan peringkat ketiga.

"Anak-anak tampil luar biasa. Pertandingan menegangkan karena kemenangan Indonesia hanya selisih 1 poin dari Malaysia," lanjut Nurfitriyana.