Bagikan:

JAKARTA - Kompetisi Liga Europa 2021/2022 telah memasuki babak semifinal, pada Jumat, 6 Mei dini hari WIB giliran West Ham United menghadapi Eintracht Frankfurt.

Bertamu ke Deutsche Bank Park di Jerman, West Ham nyatanya gagal merebut tiket ke final dari tuan rumah.

Pada laga leg kedua itu, The Hammers kalah 0-1 dari Frankfurt yang mencetak gol tunggal lewat tendangan Rafael Borre. Skor tipis itu kemudian membuat wakil Inggris ini gagal melaju ke tahapan berikutnya, karena secara keseluruhan mereka kalah agregat 1-3.

Meski timnya gagal merebut tiket ke final Liga Europa, Declan Rice sebagai kapten West Ham tetap mengungkap perasaan bangga dengan perjuangan yang telah dikerahkan rekan-rekannya selama laga berlangsung.

Apalagi pada leg kedua ini The Hammers terpaksa bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-19 karena bek kiri mereka, Aaron Cresswell diusir wasit.

Keadaan itu langsung membuat sang pelatih, David Moyes melakukan perubahan. Ia menarik gelandang serang Manuel Lanzini, sekitar tiga menit kemudian lalu sebagai gantinya, ia memasukkan bek sayap Ben Johnson.

Setelahnya, West Ham mencoba memberikan segalanya. Mereka mendulang banyak peluang, terutama di babak kedua. Namun hasil akhir belum berpihak ke tim London itu.

“Mungkin mereka (Eintracht Frankfurt) bermain dengan cara yang mirip dengan kami, dan itu membuat kami sedikit terkejut,” buka Rice soal pertandingan ini dikutip dari uefa.com.

“Tapi tidak ada yang menyangka West Ham berada di tahapan ini (babak semi final), tetapi saya sangat bangga dengan semua orang. Tim bermain baik, meskipun kami kalah," kata Rice melanjutkan.

Kapten berusia 23 tahun itu melanjutkan bahwa ia pun tak menyangka jika The Hammers bisa melangkah hingga ke babak semifinal di kompetisi Liga Europa dan melewati sejumlah klub besar lain. Pencapaian kali ini bagi Rice memang masih belum memuaskan, tapi ke depan ia rekan-tekan bertekad akan mencapai hasil lebih baik karena tim telah berjuang maksimal.

"Tidak ada yang menyangka kami bisa melewati Sevilla atau Lyon. Ini (kalah di semifinal) hasil yang tidak bagus, tapi kami akan kembali. Para pemain menginginkan lebih, dan klub ini pantas mendapatkan lebih," ujar Rice menegaskan.

Usai langkah mereka terhenti di babak semifinal Liga Europa, kini saatnya The Hammers harus mengalihkan fokus ke ranah domestik. Sebab setelah ini, West Ham akan menghadapi tuan rumah Norwich City dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022.

Duel tersebut akan berlangsung di Carrow Road, pada Minggu, 8 Mei dini hari WIB. Jelang pertemuan itu, The Hammers berada di posisi ketujuh klasemen sementara yang membuat peluang Rice dan rekan-rekan untuk tampil di kompetisi Eropa musim depan, masih terbuka lebar.