Bagikan:

JAKARTA - Newcastle kedapatan jadwal untuk menjamu Liverpool di pekan ke-35 Liga Inggris 2021/2022 pada Sabtu, 30 April pukul 18.30 WIB. Jelang laga di Stadion St James Park, Eddie Howe selaku pelatih Newcastle menyebut pertemuan ini akan jadi laga pembuktian timnya.

Pertemuan Liverpool dan Newcastle ini mengusung misi bagi masing-masing tim. The Reds sedang mengejar poin untuk bisa menyalip Manchester City di puncak klasemen, sementara Newcastle mencoba mencatatkan empat kemenangan beruntun di Liga Inggris jelang pertandingan di St. James' Park.

Newcastle sebelumnya sempat berjuang di zona degradasi pada bulan Desember. Namun kini mereka sudah jauh di atas zona degradasi dengan berada di peringkat 9.

Karena itu, Howe menantang para pemainnya untuk membawa permainan ke level yang lebih tinggi saat menghadapi Liverpool. Hal itu juga dimaksudkan sang pelatih sebagai ajang pembuktian.

''Kami melawan tim yang luar biasa, mungkin salah satu yang terbaik di dunia, dan ini adalah kesempatan besar bagi kami untuk melihat seberapa jauh kami telah melangkah dan jadi pembuktian sendiri,'' ucap Howe, dikutip dari laman resmi Newcastle.

Sebelum laga ini, Newcastle sempat bertemu Liverpool pada Desember lalu. Dalam laga itu, The Magpies memang belum beruntung karena kalah 1-3 dari The Reds.

Namun demikian, Howe tetap menilai bahwa penampilan anak asuhnya saat itu sudah cukup bagus. Ia mengatakan kalau gol pertama dalam pertandingan di Anfield tersebut seharusnya tidak terjadis, sehingga membuat timnya frustrasi.

Berkaca dari performa kala itu, Howe tak memungkiri jika ia ingin pemainnya tetap tampil seperti pertemuan pertama dengan Liverpool tetapi harus menunjukan kualitas yang lebih baik.

''Kami akan membutuhkan penampilan serupa dalam hal ketahanan dan etos kerja kami. Tapi saya pikir kami perlu menunjukan lebih banyak kualitas ke arah lain dan mengujinya sebanyak yang kami bisa,'' ujar Howe.