Tampil perdana di R3 bLU cRU European Cup, Pebalap Yamaha Racing Indonesia bakal Jajal Sirkuit Aragon
Pebalap Indonesia, Wahyu Nugroho. (Dok Yamaha Racing Indonesia)

Bagikan:

JAKARTA - Mario Aji bukan satu-satunya pebalap Indonesia yanga kan berkiprah di kancah internasional pada akhir pekan ini. Wahyu Nugroho juga akan beradu kecepatan dengan pebalap dari beberapa negara di dunia.

Jika Mario Aji tampil di ajang Moto3 Amerika, Wahyu Nugroho akan tampil perdana di R3 bLU cRU European Cup 2022. Pebalap binaan Yamaha Racing Indonesia itu akan menjajal Sirkuit Aragon, Spanyol.

Sejumlah persiapan sudah dilakukan Wahyu Nugroho, baik dari segi fisik maupun skill. Pebalap berusia 19 tahun itu juga sudah punya pengalaman di Sirkuit Aragon ketika menjalani sesi tes resmi, 18 Maret lalu.

"Selain tetap semangat dan pantang menyerah, persiapan yang telah saya lakukan dalam menghadapi round 1 ini adalah dengan terus berdoa dan melaksanakan latihan," ujar Wahyu Nugroho, dalam keterangan resmi yang diterima VOI.

"Setelah mengikuti pre season run, saya masih berusaha untuk menentukan strategi khusus dengan melihat kondisi race. Saya juga merasa kurang puas dengan hasil pre season lalu, namun untuk round 1 saya akan berusaha dengan maksimal untuk mendapatkan hasil terbaik," lanjutnya.

Wahyu Nugroho mengatakan, Sirkuit Aragon merupakan sirkuit baru baginya karena memiliki banyak blind spot. Seperti tanjakan, turunan dan tikungan yang tidak terlihat, memiliki banyak rolling speed corner.

Hal ini membuat Wahyu Nugroho membutuhkan lebih banyak adaptasi. Meski demikian, dia tetap siap untuk menghadapi debutnya.

Pengalaman di kejuaraan Asia sebelumnya jadi modal penting bagi pebalap asal Boyolali, Jawa Tengah ini. Tentunya, dengan motivasi kuat dan rasa optimistis, Wahyu Nugroho bakal berjuang merebut podium.

Berikut ini adalah jadwal seri perdana R3 bLU cRU European Cup 2022 MotorLand Aragon, Spanyol :

Jumat, 8 April 2022

Free Practice (14:00 – 14:30 WIB)

Superpole (18:30 – 19:00 WIB)

Sabtu, 9 April 2022

Race 1 (16:45 WIB)

Race 2 (21:15 WIB)