Bagikan:

JAKARTA – Sebanyak 15 cabang olahraga (cabor), termasuk Sepak bola putri, tidak diikutsertakan ke SEA Games Hanoi 2021. Para cabor ini harus absen di ajang itu karena dinilai tidak punya rekam jejak prestasi dan permasalahan organisasi.

Pengumuman kontingen Indonesia digelar di Auditorium Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Jakarta, pada Rabu, 30 Maret. Sepak bola putri bersama 14 cabor lain tidak ikut serta di ajang dua tahunan itu.

"Indonesia tidak berpartisipasi pada 15 cabang olahraga dan sub cabang olahraga SEA Games Hanoi karena tidak memiliki rekam jejak prestasi, tidak berpeluang (mendapat) medali, dan punya permasalahan organisasi," ujar Ketua Tim Tinjauan Mochamad Asmawi, kepada wartawan.

Selain sepak bola putri, 14 cabor lain yang tidak diterbangkan ke Vietnam adalah adalah bola tangan indoor, bola tangan pantai, dansa, petanque, kurash, futsal, biliar, tenis meja, muay thai, xiangqi, loncat indah, senam ritmik, senam aerobik, dan binaraga.

Untuk Hanoi nanti, Indonesia akan mengirim 476 atlet ke ajang dua tahun itu dari 32 cabang olahraga. Jumlah itu hampir setengah lebih sedikit dari kontingen yang diberangkatkan ke SEA Games Filipina 2019 lalu.

Efisiensi atlet sebanyak 43,4 persen ini berpotensi mengurangi perolehan medali emas bagi kontingen Indonesia. Diperkirakan setidaknya sebanyak 30 medali emas akan hilang dibanding perolehan yang didapat di Filipina lalu.

Selain memangkas jumlah atlet, pemerintah juga memprioritaskan atlet muda untuk Hanoi. Dari total atlet yang berangkat terdapat komposisi 60 persen atlet muda dan sisanya atlet-atlet senior.

Menpora Zainudin Amali mengatakan, efisiensi atlet ini dilakukan karena mempertimbangkan anggaran. Anggaran dari pemerintah tidak mencukupi karena saat ini fokus alokasi adalah penanganan pandemi COVID-19.

"Benar-benar kita buat adil. Kita buat objektif. Kalau berangkat memang hasil memadai dan alasannya kuat, tetapi kalau tidak berangkat, alasannya juga kuat. Jadi, tidak ada yang dibuat-buat tidak ada yang dikarang-karang dan kami dari Kemenpora hanya memfasilitasi," kata Amali.

SEA Games 2021 yang akan berlangsung pada 12-23 Mei nanti tidak hanya digelar di Hanoi, tetapi juga di kota-kota lain di negara tersebut. Ajang multi cabang dua tahun ini akan melombakan 40 cabang olahraga dan mempertandingan 526 nomor.