Jelang Hadapi Tira Persikabo, Pelatih Bali United: Pemain Harus Kerja Keras untuk Memenangkan Laga
Bali United (Twitter.com/@baliutd)

Bagikan:

JAKARTA - Pekan ke-22 Liga 1 2021/2022 akan mempertemukan Tira Persikabo dengan Bali United pada Kamis, 3 Februari di Stadion Ngurah Rai, Bali pukul 20.30 WIB. Jelang laga itu, pelatih Bali United meminta pemainnya bekerja keras demi meraih kemenangan.

Tekad tersebut diutarakan sang pelatih Stefano Cugurra karena melihat calon lawan kali ini adalah tim kuat dan pantang menyerah.

“Tira Persikabo adalah tim yang bagus dan kami respek terhadap mereka. Tentu pertandingan besok menarik karena di pertemuan pertama kita bermain imbang," kata Stefano Cugurra dalam pernyataan dikutip dari laman resmi.

Pada pertemuan pertama musim ini, Bali United dan Tira Persikabo bermain sama kuat dengan hasil imbang 1-1. Dengan catatan itu, tak salah jika Serdadu Tridatu menargetkan kemenangan di pertemuan kedua ini.

Untuk mencapai target kemenangan, Teco sapaan akrab Stefano Cugurra kemudian meminta anak asuhnya untuk bekerja keras dan penuh semangat.

“Pemain harus kerja keras dan punya semangat untuk bisa memenangkan laga dan peluang juara kembali terbuka untuk kami,” sambung pelatih asal Brasil itu.

Bali United saat ini masih menempati posisi lima klasemen sementara Liga 1 2021/2022 dengan koleksi 41 poin. Posisi Bali United itu hanya terpaut enam poin dari Arema FC yang berada di puncak klasemen sementara dengan 47 poin.

Jika dalam duel kali ini Bali United menang, maka Serdadu Tridatu akan mendapat tambahan tiga poin yang bisa membantu mereka naik ke posisi tiga. Saat ini posisi itu ditempati oleh Persebaya Surabaya.