Bagikan:

JAKARTA - Linkin Park tidak hanya mengabulkan satu atau dua permintaan penggemarnya. Dalam waktu semalam, band asal California itu mengumumkan personel baru, single baru, rencana album, hingga jadwal tur dunia.

Pengumuman Emily Armstrong sebagai pengganti mendiang Chester Bennington, di samping Colin Brittain (drumer baru), memang jadi sorotan utama penggemar.

Namun yang lebih mengejutkan lagi, Linkin Park dengan formasi barunya juga mengumumkan jadwal tur dunia yang akan dimulai pada 11 September, hanya berselang enam hari dari pengumuman resmi.

“#FromZero World Tour dimulai pekan depan di Los Angeles,” bunyi keterangan unggahan Instagram Linkin Park, Kamis, 5 September waktu setempat

Tidak tanggung-tanggung, Linkin Park akan menyambangi enam titik di tiga benua dalam kurun waktu dua bulan.

Setelah membuka tur di Los Angeles, Linkin Park akan menyeberangi Amerika Serikat ke sisi timur, New York, pada 16 September.

Kemudian, tur berlanjut dengan pertunjukan di Hamburg (Jerman), London (Inggris), Seoul (Korea Selatan), dan berakhir di Bogota, Kolombia pada 11 November.

Berikut jadwal resmi LINKIN PARK: FROM ZERO WORLD TOUR:

Los Angeles, Amerika Serikat - 11 September

New York, Amerika Serikat - 16 September

Hamburg, Jerman - 22 September

London, Inggris - 24 September

Seoul, Korea Selatan - 28 September

Bogota, Kolombia - 11 November

Pengumuman tur dunia ini menandakan bahwa Linkin Park sudah cukup lama mempersiapkan Emily Armstrong sebagai vokalis utama.

Untuk band sebesar Linkin Park, dengan ekspektasi tinggi dari penggemar dan penikmat musik, tentunya tur dunia telah dipersiapkan dengan matang untuk memberikan pertunjukan terbaik.

Mari kita tunggu seperti apa respon penggemar setelah tur dunia berakhir.