Bagikan:

JAKARTA - City Camp 2024 bakal kehadiran satu lagi penyanyi asal Korea Selatan. Ia adalah Lee Hi, solois yang baru saja diumumkan masuk lineup festival tersebut.

Pengumuman itu disampaikan langsung The RoomMate Entertainment bersama Pratama Pradana Pic dan JoyKish selaku penyelenggara acara pada Kamis, 15 Agustus kemarin.

Lee Hi menyusul sejumlah artis yang telah dikonfirmasi tampil di acara Sabtu, 5 Oktober di Indonesia Arena, Senayan Jakarta. Mereka adalah ATEEZ, BToB, Boy Story, dan COLDE yang siap tampil enerjik di hadapan fans Indonesia.

"Menambahkan Lee Hi ke dalam lineup City Camp 2024 adalah langkah yang kami rasa sangat tepat. Lee Hi bukan hanya membawa bakat luar biasa, tetapi juga energi dan keunikan yang akan memperkaya festival kami," ujar Fauzan Allolangi selaku CEO The RoomMate Entertainment.

"Ini adalah tentang menggabungkan berbagai aliran musik untuk menciptakan pengalaman yang tidak terlupakan bagi penggemar kami. Kami sangat bersemangat melihat bagaimana kehadiran Lee Hi akan mempengaruhi dinamika keseluruhan festival dan meningkatkan pengalaman untuk semua yang hadir yang akan tampil bersama ATEEZ, BToB, Boy Story, dan COLDE dengan Stage 360

di Indonesia Arena 5 Oktober mendatang," tambahnya.

Tak hanya bermodal lineup, City Camp juga menjanjikan sebuah tampilan musikal yang lebih luas dan variatif. Penggemar dapat mengharapkan kombinasi yang sempurna antara pop Korea dan genre musik lainnya, menjadikan festival ini acara seru yang tak boleh dilewatkan tahun ini.

City Camp 2024 adalah festival musik yang menggabungkan berbagai genre dan group musik dari mancanegara yang sedang meroket saat ini, menciptakan sebuah pengalaman festival musik yang eklektik dan penuh energi. Festival ini akan menghadirkan penampilan memukau dari beberapa grup K-Pop ternama yang siap mengguncang dengan panggung melingkar 3600  dengan aksi mereka yang menakjubkan.