Bagikan:

JAKARTA - HYBE baru saja mengumumkan penunjukan Chief Executive Officer (CEO) yang baru. Pemegang posisi tersebut kini adalah Jason Jaesang Lee, yang sebelumnya menjabat sebagai Chief Strategy Officer (CSO).

Jaesang dipercaya mengemban jabatan tersebut menggantikan Park Jiwon. Jiwon sendiri sudah menjalankan tugasnya sebagai CEO selama tiga tahun terakhir di HYBE.

Penunjukan Jaesang sebagai pemimpin yang baru didasarkan pada kemampuan dan pengalamannya yang mumpuni. Hal itu termuat dalam keterangan resmi, sebagaimana dimuat di Variety pada 24 Juli.

CEO HYBE yang baru, Lee Jaesang (Dok. HYBE)
CEO HYBE yang baru, Lee Jaesang (Dok. HYBE)

Jam terbang dalam perencanaan strategi dan operasional yang dimiliki Lee jadi pertimbangan utama. Apalagi ia berpengalaman menangani perencanaan di dalam maupun luar negeri.

Lee Jaesang sendiri sudah bergabung di HYBE sejak 2018 lalu. Ia berhasil menunjukkan kapasitasnya di berbagai bidang seperti inovasi bisnis, bagian pengembangan hingga jadi presiden HYBE Amerika.

Selain pergantian di posisi CEO, HYBE juga melakukan beberapa restrukturisasi. Hal ini jadi salah satu agenda transisi HYBE di awal 2024.

Perubahan ini diharapkan bisa menstabilkan perusahaan yang sedang menghadapi berbagai permasalahan. Mulai dari konflik dengan Min Hee Jin selaku CEO ADOR hingga afiliasi dengan beberapa brand pro-Israel, peran sang pemimpin baru akan sangat krusial.