JAKARTA - Penyanyi, produser musik dan penulis lagu Usher menerima Lifetime Achievement (Penghargaan Seumur Hidup) dari BET Awards yang berlangsung di California, Amerika Serikat pada Minggu, 30 Juni waktu setempat.
Adapun, BET Awards merupakan ajang penghargaan di Amerika Serikat yang diselenggarakan Black Entertainment Television untuk peran artis dan selebriti kulit hitam serta minoritas lainnya di bidang musik, film, olahraga, dan filantropi.
Dengan merendah, pria dengan nama lengkap Usher Raymond IV itu merasa belum layak menerima penghargaan sebesar itu dari BET Awards.
"Penghargaan prestasi hidup ini, entahlah, apakah masih terlalu dini untuk menerimanya? Karena aku masih berlari dan menembak seperti yang kulakukan ketika aku berumur delapan tahun,” kata Usher memulai pidatonya.
Kemudian, Usher bicara bagaimana kesulitan yang harus dihadapinya sebagai orang Afrika-Amerika. Sejak balita, sang ayah pergi meninggalkannya dan juga keluarga.
"Saya mencoba memahami nama yang diberikan seorang pria kepada saya, namun tidak bertahan lama karena dia tidak mencintai saya," ujar Usher.
BACA JUGA:
" harus memiliki hati yang pemaaf untuk memahami jebakan dan kesulitan sebenarnya yang dihadapi pria kulit hitam di Amerika. Dan ayah saya, dia adalah produk dari hal itu,” sambungnya.
Dengan apa yang dilewatinya sebagai seorang anak yang kini menjadi ayah, pelantun “Caught Up” itu berpesan kepada semua ayah di dunia untuk memberikan yang terbaik bagi anak-anaknya.
"Ini adalah tahun ayah. Bela putri dan putra anda, dan pimpinlah. Penting untuk dipahami bahwa peran sebagai ayah sangat penting,” katanya.
Lebih jauh, Usher juga bicara soal bagaimana orang-orang harus mengampuni. Menurutnya, memaafkan adalah hal yang menjadikan kita sebagai manusia.
"Kita harus bersedia memaafkan, kita harus bersedia terbuka. Sudah kukatakan, kamu sedang berdiri di hadapan pria yang harus memaafkan pria yang tidak pernah muncul sama sekali. Dan lihat apa yang aku lakukan dengannya. Lihat apa yang bisa aku 'antar'. Tapi itulah yang nyata, itulah yang menjadikan kita manusia, itulah yang menjadikan kita perempuan dan laki-laki."