Bagikan:

JAKARTA - Tak bisa dipungkiri, Sabrina Carpenter telah berhasil mencetak sederet hits yang mudah menempel di kepala. Dua single terkini miliknya, Espresso dan Please Please Please dalam waktu singkat telah meraih ratusan juta stream.

Kekuatan songwriting di lagu-lagu Sabrina memang cukup menarik. Banyak trek yang dikemas dengan mix vokal yang lowkey, tak terlalu menonjol maupun memerlukan teknk tinggi. Hingga akhirnya aransemen memegang peranan penting di balik kesuksesan sang penyanyi. Lirik catchy dan simpel pun jadi pemanis yang sempurna.

Angka stream yang luar biasa menunjukkan betapa pendengar sangat antusias menikmati karya opener The Eras Tour 2024 ini. Namun ada juga yang curiga jika ada 'perlakuan' khusus yang diberikan pada sang superstar pop.

Sejumlah netizen menuangkan keresahannya di media sosial. Beberapa dari mereka mengaku 'dipaksa' mendengar lagu Sabrina Carpenter. Hal itu terjadi saat mereka selesai mendengar lagu/artis favorit, dan autoplay-nya selalu mengarah ke Sabrina.

"Like twit ini juga Spotify secara otomatis memutar musiknya (Sabrina) untukmu juga. Aku coba meneliti hal ini," tulis akun @mazzypopstar di X.

Cuitan itu mengundang ribuan likes dan komentar. Sejauh ini sudah cuitan sang netter sudah dilihat lebih dari 42 juta kali.

Diskusi pun makin hangat karena ternyata banyak yang mengalami hal serupa. Mereka menduga fenomena ini sebagai trik yang dilakukan industri untuk kepentingan-kepentingan tertenut.

Spotify belum memberikan respon apapun terkait hal ini. Namun dari penuturan beberapa netter, autoplay memang biasanya menampilkan lagu-lagu baru atau lama yang sedang trending dan populer. Apakah Sabrina Carpenter termasuk yang dapat 'privilege'?