Bagikan:

JAKARTA - Dokter sekaligus penyanyi, Indah Kusuma atau Indahkus menempuh jalur karier yang cukup unik. Saat banyak orang berkiblat pada Korea Selatan untuk karier di luar negeri, Indah punya pilihan lain.

Ia diketahui telah mengikuti ajang survival di stasiun televisi China. Ia pun memulai lagi karier musiknya di Negeri Tirai Bambu dari awal.

Di Indonesia sendiri Indahkus sudah merilis beberapa single, dua mini album dan satu album studio berjudul 'Once in A Blue Moon'. Ia juga diketahui pernah membintangi serial di salah satu stasiun televisi swasta nasional.

Saat ini, seusai mengikuti kompetisi di TV, Indahkus sedang fokus menjalani masa trainee. Ia kembali belajar banyak hal untuk menjadi seorang idol, seperti vokal, koreografi dan mentalitas di panggung.

Lewat akun TikTok-nya baru-baru ini, Indahkus membagika cerita dan kesehariannya selama latihan di China. Salah satu hal yang ia sadari adalah teknik bernyanyinya yang ternyata belum maksimal.

"Selama ini di Indonesia kan aku belajar sendiri, jadi tekniknya ada yang kurang. Kadang kalau nyanyi ada yang nggak pas, ternyata karena belum 100% menggunakan diafragma," ujarnya di video tersebut.

Di usianya yang tak lama lagi bakal memasuki kepala tiga, mungkin juga menjadi salah satu pertimbangan bagi Indahkus memilih karier di China ketimbang Korsel. Apapun itu, penggemar setia tetap memberikan dukungan untuk sang penyanyi sekaligus dokter ini.