Bagikan:

JAKARTA - Penyanyi INDAHKUS telah menyelesaikan perjalanannya sebagai finalis di program survival Tiongkok, e-Pop Unity pekan lalu.

Ingin memantapkan diri sebagai penyanyi, INDAHKUS mengungkap bahwa dirinya sudah punya rencana lain. Ia akan merilis beberapa karya dalam waktu dekat.

“Yang terdekat, aku akan merilis single terbaru pada Oktober, dan langsung disusul EP pada November,” ungkap INDAHKUS melalui pesan singkat kepada VOI pada Rabu, 13 September.

Pernyataan INDAHKUS juga dibenarkan oleh manajernya, Faiz Rahadya. Dia menyebut bahwa IK Company sebagai label musik sedang mempersiapkan perilisan single pada awal Oktober.

“Untuk selanjutnya, kita lagi siapin rilisan INDAHKUS. Rencananya di awal Oktober kita akan rilis single terbaru,” kata Faiz Rahadya.

“Dilanjut di awal November kita rilis mini album kedua INDAHKUS,” lanjutnya.

Lebih lanjut, INDAHKUS juga akan menggelar showcase untuk EP kedua. Namun, pihak manajemen belum bersedia menginformasikan soal tanggal dan lokasi.

“Nanti juga akan ada showcase yang digelar di akhir November sebagai bagian dari promosi mini album,” ucap manajer INDAHKUS.

Saat ini, INDAHKUS masih berada di Tiongkok. Masih ada beberapa program yang akan ia lakukan setelah mengikuti e-Pop Unity.

Sebagai informasi, INDAHKUS memulai karier sebagai penyanyi karena kesukaannya pada musik dan bernyanyi. Untuk urusan pendidikan formal, dia merupakan lulusan fakultas kedokteran. Ia juga sudah mendapatkan gelar dokter.