JAKARTA - Framus Hootenanny 12 senar, gitar yang dipakai John Lennon untuk lagu “Help!” laku terjual dengan harga 2,85 juta dolar atau Rp46 miliar dalam sebuah lelang yang dilakukan di Hard Rock Café, New York, Amerika Serikat baru-baru ini.
Hal tersebut diinformasikan oleh rumah lelang Julien’s Auctions melalui unggahan di akun Instagram resmi. Disebutkan bahwa pelelangan gitar itu mencatatkan rekor sebagai instrumen termahal dari The Beatles.
“Alat musik legendaris ini hilang selama 50 tahun sebelum ditemukan kembali, menjadikan penjualan ini menjadi momen bersejarah dalam sejarah musik,” tulis Julien’ Auctions dalam keterangan unggahan.
BACA JUGA:
Diketahui bahwa penawaran yang berhasil mendapat gitar ikonik itu dilakukan melalui sambungan telepon, namun tidak diberitahu siapa yang mendapatkan gitar tersebut.
David Goodman, Kepala Eksekutif Julien's Auctions, mengatakan Framus adalah gitar Beatles paling penting yang pernah dipasarkan. Hal ini menandakan bahwa band asal Liverpool itu masih punya daya tarik yang besar.
"Gitar ini bukan hanya bagian dari sejarah musik tetapi juga simbol warisan abadi John Lennon,” kata David Goodman.
"Penjualan yang belum pernah terjadi sebelumnya ini merupakan bukti daya tarik abadi dan penghormatan terhadap musik The Beatles dan John Lennon,” pungkasnya.