Bagikan:

JAKARTA - Gitar legendaris Kurt Cobain yang dipakai dalam program MTV Unplugged memecahkan rekor sebagai gitar termahal yang pernah dijual dalam lelang. Gitar akustik tersebut laku seharga 6,01 juta dolar AS, setara Rp85,5 miliar.

Pemenang lelang, dari total tujuh penawaran - jatuh kepada Peter Freedman, seorang pengusaha Australia dan pendiri Røde Microphones.

Gitar akustik Martin D-18E 1959 yang digunakan Cobain pada 1993 ini awalnya diharapkan laku seharga antara 1 dan 2 juta dolar AS sebagai bagian dari penjualan 'Music Icons' di Julien's Auctions pada 19 dan 20 Juni. Namun, penawaran telah mencapai 1 juta dolar AS sebelum lelang resmi dibuka.

Freedman mengatakan dirinya takut setengah mati dan gemetar ketika pelelangan berakhir. Ia juga menuturkan akan menggunakan gitar untuk mendukung para artis, dan tidak berniat mempertahankan gitar tersebut selamanya.

"Saya membayar untuk itu tetapi saya akan menggunakannya untuk menyoroti keadaan seniman di seluruh dunia dengan berkeliling dan kemudian saya akan menjualnya dan menggunakan dana tersebut juga untuk itu, nanti," katanya, melansir NME.

Rekor sebelumnya untuk gitar termahal yang pernah dijual adalah Stratocaster hitam milik David Gilmour dari Pink Floyd. Gitar itu terjual dalam lelang seharga 3,95 juta dolar AS pada tahun 2019.

Ketika pelelangan pertama kali diumumkan pada bulan Mei, CEO rumah lelang Darren Julien mengatakan, “Gitar penting ini telah mendapatkan tempat yang selayaknya dalam sejarah rock & roll sebagai instrumen yang dimainkan oleh salah satu musisi dan ikon rock paling berpengaruh di salah satu pertunjukan hidup  terbesar dan paling berpengaruh sepanjang masa.”

Bersama gitar tersebut disertakan juga hard shell-nya yang oleh Cobain ditempeli tiga kertas klaim bagasi, sebuah pamflet dari band Poison Idea, dan stiker dari Alaska Airlines.

Peninggalan Nirvana lain yang diperebutkan termasuk Fender Stratocaster yang dihancurkan Cobain dalam tur In Utero pada 1994. T-shirt yang ia kenakan dalam video musik Heart-Shaped Box dan setlist penampilan MTV Unplugged juga menjadi barang yang paling diburu.

Tahun lalu, kardigan hijau yang dikenakan Cobain selama penampilan yang sama juga memecahkan rekor ketika dijual dengan harga 334.000 dolar AS.

Penampilan Nirvana untuk MTV Unplugged direkam pada November 1993, lima bulan sebelum Cobain meninggal, pada usia 27 tahun.