Bagikan:

JAKARTA - Ferdy Tahier alias Ferdy Element tergabung dalam Band Om Om bersama Eza Yayang, Reynold Affandi, Acoy alias Aditya Suryo, dan Ricky Anggawijaya.

Mereka tampil mengisi dalam malam penganugerahan Kaset Awards pertama yang diselenggarakan di Kemang, Jakarta Selatan pada Rabu, 18 Oktober.

Meski Ferdy Tahier cs tidak muda lagi, mereka tetap tampil dengan gaya rock n roll dan energik. Band Om Om membawakan dua lagunya yang dirilis pada September lalu, Apa Apa Salah, dan Kisah Kasih Om Om.

“Konsepnya Om Om bukan jenis musiknya, tapi lebih ke dekadenya. Ada yang tahun 80an, ada yang tahun 60an, ada yang tahun 70an,” kata Ferdy Tahier usai tampil bersama Band Om Om.

“Dan apapun yang berbau tahun-tahun tersebut, itu pasti akan kita bawakan, dengan temanya selalu tentang rumah tangga, tentang keluh kesah orang yang sudah berumur,” lanjutnya.

Ferdy Tahier mengaku menikmati perjalanannya dengan Band Om Om sejauh ini. Berbeda dengan saat memulai karier sebagai penyanyi, Ferdy merasa lebih santai untuk memulai perjalanan dengan band barunya ini.

“Kita kan sudah biasa di profesional. Kita lagi nyobain yang seru-seruan dan dadakan,” ujar penyanyi 50 tahun itu.

“Ternyata seru. Kita manggung cumq dapat makan gitu, ternyata seru juga ya,” imbuhnya.

Sebagai informasi, Ferdy Tahier juga masih aktif bermusik dengan Element. Mereka baru merilis ulang Jangan Pernah Takut Mencintaiku (JPTM) pada 13 Oktober lalu.