Bagikan:

JAKARTA - Aminoto Kosin ikut berbangga dengan konser perdana Jakarta Philharmonic Choir (JPC) di Gedung Perfilman H. Usmar Ismail, Jakarta Selatan pada Sabtu, 16 September pekan lalu.

Sebagai penasihat JPC sekaligus arranger dalam konser perdana tersebut, Aminoto melihat apa yang dilakukan telah memberi pengalaman luar biasa bagi anak-anak dan remaja yang tergabung dalam paduan suara.

“Membanggakan sekali, karena kita mulai dari awal sekali, di mana mereka belum bisa menyanyi dan baca notasi. Satu tahun ini kita latih dan kita coba tampilkan mereka,” kata Aminoto Kosin, ditemui usai konser perdana JPC.

“Agak nekat sih, tapi kita mau ajarkan mereka untuk tampil secara profesional di acara seperti ini,” lanjutnya.

Diakuinya tak mudah untuk mengaransemen musik bagi anak-anak dan remaja tersebut. Oleh karenanya, JPC tidak diiringi orkestra lengkap.

Namun, Aminoto berencana menampilkan paduan suara JPC dengan iringan orkestra. Rencana tersebut akan dilakukan seiring dengan melatih anak-anak untuk lebih baik lagi.

“Iya kemungkinan (diiringi orkestra), memang ada rencana itu,” ujar Aminoto Kosin.

“Karena kita jumlahnya baru sedikit dan bisa dimaklumkan kemampuannya. Teknis mereka masih perlu diasah untuk bisa bernyanyi dengan orkestra. Jadi ya kita perlu waktu,” lanjutnya.

Aminoto Kosin juga mengajak anak-anak dan remaja untuk bergabung dengan JPC. Dia menyebut banyak pembelajaran yang bisa didapat dengan bergabung dengan anak-anak lainnya.

“Untungnya anak bergabung dengan JPC ini, mereka bisa belajar menyanyikan lagu-lagu dari berbagai genre, mereka juga bisa belajar bersosialisasi dan bernyanyi bersama. Dian di sini kita menciptakan suasana choir ini seperti komunitas,” tandas Aminoto Kosin.