Thirty Second To Mars hingga Turnover Masuk <i>Line up</i> Soundrenaline 2023, Masih Ada Kejutan Lain di Fase ke-3
Ravel Junardy bersama penampil Soundrenaline 2023 (Ivan Two Putra/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Soundrenaline 2023 akan digelar pada 2-3 September mendatang. Ravel Entertainment selaku penyelenggara mengumumkan line up fase kedua.

Setelah pada fase sebelumnya ada nama Lauv dan Kodaline, Thirty Second To Mars dan Turnover menjadi line up terbaru dari barisan musisi internasional yang akan bermain di Soundrenaline.

Dari banyaknya deretan penampil yang dihadirkan, Ravel Junardy selaku selaku CEO Ravel Entertainment mengatakan bahwa pihak promotor menginginkan sebuah progress, yang mana Soundrenaline kali ini diharap lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya.

“Gue selalu mau ada progres untuk semua hal yang gue jalani, dan itu yang selalu coba dibuat sama Ravel Entertainment. Dan Soundrenaline ini sudah jadi festival terbaik yang pernah gue buat,” kata Ravel Junardy saat konferensi pers di Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa, 27 Juni.

Tidak hanya dari sisi penampil, Soundrenaline juga akan berprogres dalam segi arena pertunjukan. Tahun ini, Sirkuit Carnaval Ancol dipilih sebagai venue. Tempat yang dipilih kali ini lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya yang diselenggarakan di Allianz Ecopark Ancol.

“Kita pilih Sirkuit Carnaval Ancol karena gue pengin tempat yang lebih besar, karena yang main juga lebih besar dari tahun sebelumnya,” kata Ravel.

Selain nama-nama penampil di atas, Soundrenaline juga sudah memastikan kehadiran Explosions In The Sky dan The Devil Wears Prada. Sementara untuk musisi-musisi nasional yang dipastikan akan ikut bergabung adalah The Cash, Amigdala, Endah N Rhesa dan The Panturas

Ravel Junardy juga menanggapi pertanyaan dari kemungkinan The Cure untuk tampil di Soundrenaline 2023. Namun, Ravel belum ingin membicarakannya. Ia menyebut masih ada waktu untuk mengumumkan line up fase ke-3.

“Soal The Cure, sebenarnya banyak info di luar sana yang bukan berasal dari Ravel Entertainment. Saya belum bisa ngomongin The Cure untuk saat ini. Tungguin aja, kita akan announce penampil lain yang juga tidak kalah besar di sesi ke-3,” katanya.

Sementara itu, Soundrenaline 2023 juga akan membuka penjualan tiket presale ke-2, yang akan dibuka pada Rabu, 28 Juni pukul 10.00 WIB. Tiket untuk Daily Pass seharga Rp1.588 ribu dan untuk 2 Day Pass Rp2.588 ribu.

Untuk penyelenggaraan di tempat yang baru, Soundrenaline 2023 menargetkan 20 ribu penonton tiap harinya datang ke Sirkuit Carnaval Ancol pada 2-3 September mendatang.