Bagikan:

JAKARTA - Gitaris Guns N' Roses, Slash, meluncurkan perusahaan produksi film horor, BerserkerGang.

BerserkerGang diumumkan melalui laporan Variety, yang mengonfirmasi bahwa perusahaan produksi ini dibentuk dalam kemitraan dengan produser Hangar 18 Media, Pasha Patriki, pendiri Rue Morgue Magazine dan sineas film Rodrigo Gudiño serta eksekutif Raven Banner Michael Paszt, James Fler dan Andrew T. Hunt.

Slash mengatakan tentang perusahaan baru tersebut dalam sebuah pernyataan kepada Variety.

“Saya selalu menjadi penggemar berat horor, terutama saat kembali ke masa ketika film horor benar-benar membuat Anda takut," kata gitaris berambut keriting itu.

"Saya ingin masuk ke inti bisnis produksi sehingga saya dapat mencoba dan membuat film yang ingin saya tonton.

Sementara itu, Hunt mengatakan bahwa tujuan BerserkerGang adalah kualitas, bukan kuantitas.

“Kami akan secara selektif memilih proyek yang secara kolektif kami anggap paling mewakili merek,” kata dia.

“Tujuan kami adalah mengembangkan proyek dengan pembuat film dan penulis yang sama bersemangatnya dengan film bergenre seperti kami,” timpal Paszt.

Rincian proyek pertama BerserkerGang diharapkan akan terungkap di festival film Cannes pada bulan Mei.