Bagikan:

JAKARTA - Kuartet rock asal Jakarta, Indische Party, tengah menggarap album berikutnya yang akan dilepas dalam waktu dekat.

Berselang tujuh tahun sejak merilis album Analog, Indische Party siap kembali dengan karya baru.

Selain Analog, band yang terbentuk di Institut Kesenian Jakarta ini juga memiliki karya lainnya seperti album Self-titled (2013), single Tell Me What to Do (2019), Duka Akhir Kemarau (2021), dan masih banyak lainnya.

Band yang terdiri dari Japs Shadiq (vokal dan harmonika), Andre Idris (gitar), Jacobus Dimas (bass), dan Tika Pramesti (drum) membagikan sesi rekaman album baru melalui Instagram.

"Sesi vocal, gitar, bass dan keyboard. Semakin dekat menuju album penuh berikutnya, kita spill sedikit proses rekaman yg kali ini dibantu oleh @haryob_ dari @tarkam dan @theupstairs , keyboard masih dimainkan oleh @dharmosoedirman dan sesi vokal di garap oleh @azeldm yg kini resmi menjabat manager baru kami," jelas Indische Party.

"Doakan biar lancar gaes!" tutup mereka.

Sebagai informasi, band yang berdiri sejak 2011 ini sempat menggelar tur konser ke Malaysia, Inggris, dan Belgia, dalam rangka merayakan album Analog pada 2017.