Jakarta Concert Week 2023 Tampilkan Belasan Musisi Papan Atas
Adrian Martadinata, Dino Hamid, Vista Limbong dan Chico Andreas (kiri ke kanan) saat konfrensi pers GJAW 2023 (Ivan Two Putra/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Sebuah event yang menampilkan konser dalam balutan pameran otomotif dengan tajuk “Jakarta Concert Week 2023” (JCW) siap digelar. Acara ini diinisiasi oleh GAIKINDO Jakarta Auto Week 2023 (GJAW) yang bekerja sama dengan New Live Entertainment. Keberadaan panggung musik dalam pameran otomotif merupakan ide baru yang ditawarkan GJAW pada penyelenggaraan keduanya kali ini.

“Pada penyelenggaraan keduanya GJAW keluar dari konsep pameran otomotif lainnya, dan menciptakan identitas baru. GJAW x Lifestyle akan menghadirkan perpaduan dan keselarasan industri otomotif dan dunia lifestyle,” kata Vista Limbong selaku pelaksana pameran GJAW dalam konfrensi pers di fX Sudirman, Jakarta Selatan pada Jumat, 3 Februari.

“Pengunjung akan dapat menikmati pameran tren dan hobi dalam satu waktu dan tempat, menikmati launching, inovasi terbaru, serta tidak lupa penawaran dan promo terbaik dari industri otomotif. Sekaligus suguhan dari dunia lifestyle dan entertainment, salah satunya lewat Jakarta Concert Week,” sambungnya.

Tak tanggung-tanggung, JCW akan menampilkan belasan musisi papan atas tanah air. Beberapa konsep yang dihadirkan juga cukup unik. Dino Hamid selaku founder & reative director New Live Entertainment telah mempersiapkan konsep pertunjukan yang coba diracik semenarik mungkin.

“Ada dangdance, dangdut dan dance. Ini cross over antara identity kita dengan western culture yang akan ada kolaborasi antara Dipha Barus, Inul Daratista dan Ayu Ting Ting,” tutur Dino.

“Ada juga Sound of 2000, itu yang pernah hits pada masanya. Mereka akan kolaborasi dan memberikan penampilan lagu hits yang ada di tahun 2000-an. Ada Yovie & Nuno, Samsons, dan d’Massiv,” sambungnya.

Chico Andreas, vokalis Yovie & Nuno turut menyambuat antusias penampilannya di JCW 2023. “Ini pertama kalinya Yovie & Nuno ikut acara ini. Dan luar biasa, Yovie & Nuno bisa kolaborasi dengan band pada umurnya. Ada something spesial banget yang akan kita siapkan, tapi masih belum bisa dibocorkan,” katanya.

Adapun GJAW 2023 akan berlangsung pada 10-19 Maret 2023 di Jakarta Convention Center. Tiket dijual dalam 3 kategori: Platinum Rp1.250.000, Gold Rp650.000 dan Festival Rp350.000.

Berikut adalah line up pada acara Jakarta Concert Week 2023:

Jumat, 10 Maret 2023: AHMAD DHANI PROJECT.

Senin, 13 Maret 2023: TRILOGY (Ardhito, Kunto Aji dan Pamungkas).

Selasa, 14 Maret 2023: DANGDANCE (Inul Daratista, Ayu Ting Ting dan Dipha Barus).

Rabu, 15 Maret 2023: THE GREATEST HITS (Potret dan Maliq & D’Essentials).

Kamis, 16 Maret 2023: NOAH Monochrome.

Jumat, 17 Maret 2023: SOUND OF 2000 (Samsons x Yovie Nuno x D’Masiv).

Sabtu, 18 Maret 2023: SPECIAL PERFORMANCE.

Minggu, 19 Maret 2023: TRIO LESTARI with Rio Febrian feat. Rizky Febian.