Bagikan:

JAKARTA - Penyanyi Stephanie Poetri merilis single terbarunya berjudul Breakfast in Bed. Tidak sendirian, ia menggandeng rapper bernama gnash dalam lagu teranyarnya ini.

Breakfast in Bed merupakan sebuah lagu sentimental bernuansa dreamy. Liriknya menceritakan hubungan yang dijalani di mana kedua pihak merasa nyaman berada satu sama lain.

Sepanjang lagu, Stephanie dan gnash saling bersahutan dan menyuarakan liriknya. “Love was scary, but it’s not anymore,” begitu salah satu lirik yang ditulis Stephanie Poetri bersama gnash dan Peter Thomas.

Video musiknya menampilkan Stephanie dan seorang pria yang merapikan rumah bersama. Kemudian mereka menikmati waktu dengan memasak dan berbincang.

Lagu ini memiliki nuansa serupa dengan beberapa lagu rilisan Stephanie Poetri, termasuk I Love You 3000 yang melambungkan namanya.

Breakfast in Bed” (with gnash) mengikuti jejak EP kedua Stephanie Poetri yaitu oh to be in love, dirilis pada Maret 2022. Proyek ini, yang mengisahkan rangkaian emosi yang menyertai rasa jatuh cinta, telah diputar di Spotify lebih dari 4,7 juta kali sejak dirilis. 

Sementara untuk gnash, lagu ini menjadi proyek kesekian yang ia lakukan. Di tahun ini, gnash berduet dengan beberapa musisi seperti Annika Wells, Oscar Anton, dan Maddy Hicks.

Kesuksesan Stephanie tidak berhenti sampai di situ– hit terobosannya, “I Love You 3000,” telah mengumpulkan lebih dari 170 juta kali putar di Spotify dan melambungkannya namanya lebih tinggi, hingga menghasilkan kolaborasinya dengan beberapa artis seperti JVKE dan Jackson Wang.

Di sisi lain, Stephanie Poetri dijadwalkan menyapa penggemar Indonesia dalam gelaran Head in The Clouds Festival pada 3 dan 4 Desember mendatang. Di bawah label 88rising, ia akan menyanyikan sejumlah lagu hitsnya pada festival tersebut.

Adapun lagu terbaru Stephanie Poetri bisa didengarkan secara digital.